Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Restoran Dalam Gua di Bali, Ini Penjelasan Camat dan Satpol PP

Kompas.com - 15/07/2022, 13:29 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

BADUNG, KOMPAS.com - Sebuah video yang memperlihatkan restoran yang dibangun di dalam gua viral di media sosial Twitter.

Video dengan watermark Ig.@ms.Sbong yang diunggah akun @BacangSpesial tersebut, terdengar seorang wanita yang sedang mempromosikan restoran The Cave yang berada di bawah hotel The Edge, Desa Pecatu, Kuta Selatan, Badung.

Dia menyebut, gua tersebut sudah terbentuk jutaan tahun lalu dan setiap satu centimeter segmentasi yang ada dalam gua itu membutuhkan waktu 300 tahun agar terbentuk.

"Menurut aku tempat ini okey banget untuk pengalaman baru di Bali," kata wanita dalam video tersebut.

Saat dikonfirmasi, Camat Kuta Selatan Ketut Gede Arta membenarkan keberadaan restoran dalam gua di Jalan Goa Lempeh, Desa Adat Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Badung.

Baca juga: Kebakaran Landa Ruko dan Garasi di Badung Bali, 1 Mobil Pajero Dilalap Api

Camat Kuta Selatan dan personel Satpol PP Badung langsung terjun ke lapangan setelah melihat video yang viral tersebut.

Berdasarkan pemeriksaan, kata Arta, restoran itu terletak di bawah halaman hotel The Edge. Arta menyebut, manajemen hotel mengaku tak sengaja menemukan gua itu saat membangun area halaman.

"Jadi ketika waktu ada kegiatan pembangunan di sana ditemukan lubang, dan ketika ditelisik lagi ternyata di dalamnya ada gua. Masih di areal wilayahnya," kata dia saat dihubungi, Jumat (15/7/2022).

Namun, Arta belum memastikan apakah manajemen hotel telah mengantongi izin pembangunan restoran di gua tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Bali Antisipasi SPBU 'Nakal' Jelang Mudik Lebaran 2024

Polda Bali Antisipasi SPBU "Nakal" Jelang Mudik Lebaran 2024

Denpasar
Kronologi WNA Amerika Serikat Diduga Sekap Bocah di Bali, Bermula Bertemu di Warung

Kronologi WNA Amerika Serikat Diduga Sekap Bocah di Bali, Bermula Bertemu di Warung

Denpasar
Dendam Sering Dimanfaatkan, Pria di Bali Aniaya Teman Kerjanya

Dendam Sering Dimanfaatkan, Pria di Bali Aniaya Teman Kerjanya

Denpasar
Baru 1 Bulan Bekerja, Karyawan Vila di Bali Curi Barang Senilai Rp 22,7 Juta

Baru 1 Bulan Bekerja, Karyawan Vila di Bali Curi Barang Senilai Rp 22,7 Juta

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
WNA Amerika yang Culik Bocah 8 Tahun di Bali Jalani Tes Kejiwaan

WNA Amerika yang Culik Bocah 8 Tahun di Bali Jalani Tes Kejiwaan

Denpasar
Culik Bocah Perempuan di Bali, WN Amerika Serikat Ditangkap Polisi

Culik Bocah Perempuan di Bali, WN Amerika Serikat Ditangkap Polisi

Denpasar
WN Australia Dideportasi karena Promosikan Spa Milik Pacarnya

WN Australia Dideportasi karena Promosikan Spa Milik Pacarnya

Denpasar
Dinsos Bali Pulangkan 109 Gelandangan ke NTB dan Jatim

Dinsos Bali Pulangkan 109 Gelandangan ke NTB dan Jatim

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 27 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 27 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
Bangunan Lama di Lapas Kerobokan Bali Terbakar, Kerugian Rp 200 Juta

Bangunan Lama di Lapas Kerobokan Bali Terbakar, Kerugian Rp 200 Juta

Denpasar
Tersesat Saat Turun, 4 Pendaki Gunung Sanghyang di Bali Dievakuasi SAR

Tersesat Saat Turun, 4 Pendaki Gunung Sanghyang di Bali Dievakuasi SAR

Denpasar
Mensos Risma Menangis Ceritakan Pengusaha yang Terima Pekerja Penyandang Disabilitas

Mensos Risma Menangis Ceritakan Pengusaha yang Terima Pekerja Penyandang Disabilitas

Denpasar
Kesal Kena Denda 'Overstay', WN Perancis Lecehkan Petugas Imigrasi di Bandara Bali

Kesal Kena Denda "Overstay", WN Perancis Lecehkan Petugas Imigrasi di Bandara Bali

Denpasar
Aksi 2 Turis Spanyol di Bali Tarik-Menarik Kalung dengan Penjambret dan Jatuh dari Motor

Aksi 2 Turis Spanyol di Bali Tarik-Menarik Kalung dengan Penjambret dan Jatuh dari Motor

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com