Berdasarkan Pantauan di YouTube Kompas TV, mulanya Presiden Joko Widodo menggandeng tangan Iriana ketika menuruni tangga pesawat.
Mereka baru tiba di Bali setelah meresmikan Masjid Sheikh Zayed di Solo, Jawa Tengah.
Sesampainya di tengah tangga pesawat, Iriana terpeleset namun dalam kondisi tetap menggenggam tangan Jokowi.
Para staf kepresidenan dengan sigap membantu Iriana berdiri.
Setelah kejadian itu, Ibu Negara berjalan, menyalami staf, serta sejumlah menteri.
Dihadiri pemimpin 17 negara
Presiden Jokowi dan Iriana menghadiri KTT G20 yang dilangsungkan pada 15-16 November 2022.
Sebanyak 17 pemimpin dunia terkonfirmasi hadir dalam konferensi tersebut.
Termasuk Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol.
"Saya kira 17 pemimpin negara akan hadir di sini (Bali) besok malam, tiga pemimpin tidak datang, pertama Presiden Putin berhalangan karena masalah domestik. Kedua (Presiden) Brasil berhalangan karena masih dalam masa transisi setelah pemilihan umum," ungkap Menteri Koordinator Maritim dan Investasi (Menko Marves) sekaligus Ketua Bidang Penyelenggaraan Acara G20 Indonesia, Luhut Binsar Pandjaitan.
Sumber: Kompas TV
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ibu Negara Iriana Joko Widodo Sempat Terpeleset dari Tangga Pesawat Setibanya di Bandara Ngurah Rai,
https://denpasar.kompas.com/read/2022/11/14/120114478/ibu-negara-iriana-joko-widodo-sempat-terpeleset-di-tangga-pesawat-saat-tiba
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan