Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebih 50 Persen Pasien Covid-19 di RSUP Sanglah Sembuh, Ini Salah Satu Rahasianya

Kompas.com - 17/06/2020, 12:24 WIB
Kontributor Banyuwangi, Imam Rosidin,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Dari 109 pasien positif Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah Denpasar, 64 orang dinyatakan sembuh. Ternyata kesembuhan itu juga didukung asupan makanan dan gizi yang didapatkan pasien.

Kepala Instalasi Gizi RSUP Sanglah Denpasar, Ni Wayan Rapiasih mengatakan, asupan gizi yang baik dapat membantu pasien sembuh dari Covid-19.

Baca juga: Menko PMK Minta Kepala Daerah Berguru Penanganan Covid-19 kepada Risma

"Terkait Covid-19 yang disebabkan virus, kami mendukung pasien dan memberikan ekstra (makanan) khusus untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Mungkin juga membantu mengurangi atau menekan aktivitas dari virus itu sendiri," kata Rapiasih dalam rekaman video yang diterima Kompas.com, Rabu (17/6/2020).

RSUP Sanglah Denpasar memberikan makanan tinggi kalori dan protein kepada pasien yang terpapar Covid-19.

Setiap hari, pasien mendapatkan makanan dengan jumlah kalori sekitar 2.700 dan protein sebanyak 125 gram.

Makanan yang berisi dua lauk hewani, lauk nabati, sayuran, dan buah-buahan, itu diberikan sebanyak tiga kali dalam sehari.

Kepala Instalasi Gizi RSUP Sanglah Denpasar, Ni Wayan Rapiasih KOMPAS.com/IMAM ROSIDIN Kepala Instalasi Gizi RSUP Sanglah Denpasar, Ni Wayan Rapiasih

Kemudian untuk makanan tambahannya, RSUP Sanglah memberikan minuman khusus yang disebut 'minuman covid'.

Minuman itu terbuat dari jahe, jeruk lemon, dan daun sirih. Setiap pasien mendapat dua botol minuman sehari.

Pasien juga mendapatkan tambahan telur dan susu untuk memenuhi asupan protein dan kalori.

Baca juga: UPDATE Covid-19 di Jatim, DIY, Bali, NTT, NTB, Kalbar dan Kalsel 16 Juni 2020

Selain itu, pasien mendapatkan 'sup covid' untuk memenuhi asupan serat yang cukup. Sayuran dan berbagai bumbu seperti bawang putih, jahe, adas bintang, dan minyak kelapa murni, merupakan bahan dari sup tersebut.

"Itu yang kami tambahkan karena semuanya dapat meningkatkan sistem imun tubuh. Mudah-mudahan dengan memberikan support nutrisi seperti ini pasien cepat sembuh," kata dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com