Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

WFH dan Sekolah Daring Diberlakukan di Bali Saat G20, Pemprov Sediakan 1.834 Titik Wifi Gratis

Kompas.com - 11/10/2022, 16:53 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com- Pemerintah Provinsi Bali menerapkan sistem kerja dari rumah atau work from home (WFH) dan pembelajaran jarak jauh/sekolah daring, saat puncak perhelatan Presidensi G20, pertengahan November 2022.

Kebijakan tersebut hanya berlaku untuk dua wilayah yakni Kabupaten Badung dan Kota Denpasar.

Baca juga: Prakiraan Cuaca di Denpasar Hari Ini 11 Oktober 2022 : Cerah Sepanjang Hari

Kadiskominfo Bali Gede Permana mengatakan, pihaknya telah menyediakan 1.834 titik wifi gratis untuk menopang kegiatan WFH dan belajar daring tersebut.

"Infrastruktur internet kami Pemerintah Provinsi Bali telah memasang WiFi, gratis jumlahnya sampai dengan 1.834 titik sehingga kegiatan apa pun masih kita laksanakan secara daring dan ini sudah kami sudah sosialisasikan kepada seluruh masyarakat," kata dia saat jumpa pers Kesiapan Pulau Dewata Sukseskan KTT G20 secara virtual, Selasa (11/10/2022).

Baca juga: Polda Bali Pinjam 300 Motor Listrik dari Perusahaan Swasta untuk Pengamanan KTT G20

Ia mengatakan, pembatasan kegiatan belajar mengajar ini berlaku untuk seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Badung dan Kota Denpasar.

Sementara itu, kegiatan bekerja dari rumah berlaku untuk karyawan swasta dan Pegawai Negeri Sipil (PNS), terkecuali pegawai hotel.

 

Pegawai hotel harus tetap bekerja seperti biasanya karena harus melayani wisatawan yang berlibur ke Pulau Dewata.

"Kami juga telah menyampaikan kepada pegawai bahwa nanti pada saat kegiatan G20 akan melaksanakan kegiatan WFH atau bekerja dari rumah kecuali untuk pegawai hotel di sekitar itu, karena pegawai hotel di sana melayani tamu kalau tidak dilayani akan susah," kata dia.

Ia menambahkan, kegiatan belajar secara daring juga berlaku untuk Universitas Udayana karena kawasan tersebut dekat dengan lokasi pelaksanaan KTT G20.

Baca juga: 5 Tempat Sarapan dengan Makanan Khas Indonesia di Tanah Lot Bali

"Untuk kegiatan sekolah dan Universitas Udayana juga wilayahnya ada di Badung dekat dengan lokasi kegiatan, itu juga sudah disampaikan minggu lalu bahwa itu kuliahnya secara daring," katanya.

Sebelumnya diberitakan, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan meminta Gubernur Bali I Wayan Koster untuk memberlakukan kebijakan bekerja dari rumah atau work form home (WFH) dan sekolah secara daring saat perhelatan KTT G20 pada November 2022.

Hal ini dilakukan untuk mengurangi aktivitas masyarakat saat pertemuan internasional itu berlangsung.

“Pak Gubernur ini dibantu ya untuk kebijakan sekolah daring dan karyawan agar Work Form Home,” kata Luhut saat memimpin Rapat Koordinasi Penyelenggaraan KTT G20 Indonesia Tahun 2022 yang berlangsung di Candi Ballroom Hotel Apurva Kempinski, Badung, Bali, pada Selasa (4/10/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Viral, Video WNA Berpose Setengah Telanjang di SPBU Badung Bali

Viral, Video WNA Berpose Setengah Telanjang di SPBU Badung Bali

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Polda Bali Antisipasi SPBU 'Nakal' Jelang Mudik Lebaran 2024

Polda Bali Antisipasi SPBU "Nakal" Jelang Mudik Lebaran 2024

Denpasar
Kronologi WNA Amerika Serikat Diduga Sekap Bocah di Bali, Bermula Bertemu di Warung

Kronologi WNA Amerika Serikat Diduga Sekap Bocah di Bali, Bermula Bertemu di Warung

Denpasar
Dendam Sering Dimanfaatkan, Pria di Bali Aniaya Teman Kerjanya

Dendam Sering Dimanfaatkan, Pria di Bali Aniaya Teman Kerjanya

Denpasar
Baru 1 Bulan Bekerja, Karyawan Vila di Bali Curi Barang Senilai Rp 22,7 Juta

Baru 1 Bulan Bekerja, Karyawan Vila di Bali Curi Barang Senilai Rp 22,7 Juta

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
WNA Amerika yang Culik Bocah 8 Tahun di Bali Jalani Tes Kejiwaan

WNA Amerika yang Culik Bocah 8 Tahun di Bali Jalani Tes Kejiwaan

Denpasar
Culik Bocah Perempuan di Bali, WN Amerika Serikat Ditangkap Polisi

Culik Bocah Perempuan di Bali, WN Amerika Serikat Ditangkap Polisi

Denpasar
WN Australia Dideportasi karena Promosikan Spa Milik Pacarnya

WN Australia Dideportasi karena Promosikan Spa Milik Pacarnya

Denpasar
Dinsos Bali Pulangkan 109 Gelandangan ke NTB dan Jatim

Dinsos Bali Pulangkan 109 Gelandangan ke NTB dan Jatim

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 27 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 27 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
Bangunan Lama di Lapas Kerobokan Bali Terbakar, Kerugian Rp 200 Juta

Bangunan Lama di Lapas Kerobokan Bali Terbakar, Kerugian Rp 200 Juta

Denpasar
Tersesat Saat Turun, 4 Pendaki Gunung Sanghyang di Bali Dievakuasi SAR

Tersesat Saat Turun, 4 Pendaki Gunung Sanghyang di Bali Dievakuasi SAR

Denpasar
Mensos Risma Menangis Ceritakan Pengusaha yang Terima Pekerja Penyandang Disabilitas

Mensos Risma Menangis Ceritakan Pengusaha yang Terima Pekerja Penyandang Disabilitas

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com