Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rujak Bulung, Kuliner Khas Bali Berbahan Rumput Laut

Kompas.com - 15/10/2022, 22:52 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Jika Anda berkunjung ke Bali, tidak ada salahnya untuk mencoba kuliner unik yang terbuat dari rumput laut.

Kuliner ini bernama rujak bulung yang bentuknya juga unik karena sekilas menyerupai ranting pohon cemara.

Baca juga: Base Genep, Bumbu Dasar Khas Bali yang Kaya Rasa dan Makna

Bulung dalam bahasa Bali memang berarti rumput laut, namun bulung yang digunakan tidak sembarangan yaitu bulung jenis boni.

Bagi masyarakat Bali terutama di daerah pesisir, bulung jenis boni memang biasa diolah menjadi berbagai makanan.

Baca juga: 6 Minuman Khas Bali yang Menyegarkan, Ada Es Daluman hingga Es Bir Non Alkohol

Salah satu olahan bulung boni yang terkenal adalah rujak bulung yang disajikan dengan kuah pindang.

Tak hanya disajikan dengan kuah pindang, rujak bulung juga menggunakan campuran parutan kelapa yang disangrai, parutan lengkuas, dan bumbu rujak yang telah dihaluskan.

Baca juga: 20 Makanan Khas Bali yang Lezat, Tak Cuma Ayam Betutu dan Sate Lilit

Bumbu rujak bulung sangat sederhana yaitu hanya terdiri dari garam, gula, cabai, dan terasi.

Sementara kuah pindang yang disiramkan sama sekali tidak memiliki bau amis dan justru terasa gurih dan nikmat.

Pertama kali melihat sajian rujak bulung yang sangat sederhana ini, tak jarang wisatawan merasa ragu dengan rasanya.

Namun perpaduan bumbu rujak yang manis pedas, kuah pindang yang gurih, dan tekstur bulung boni yang kenyal membuat banyak orang ketagihan.

Memang beberapa akan merasakan aroma bulung yang kuat, terlebih jika bulung boni yang digunakan benar-benar segar.

Namun adanya parutan kelapa dan lengkuas dapat mengatasi aroma bulung boni sehingga membuatnya semakin nikmat.

Tak heran jika rujak bulung menjadi salah satu kuliner yang banyak dicari oleh wisatawan ketika berkunjung ke Bali.

Selain enak dan memiliki tekstur yang kenyal, bulung jenis boni juga memiliki kandungan serat yang menyehatkan.

Bulung boni juga memiliki keistimewaan karena mengandung antioksidan dan berkhasiat untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

Sumber:
jadesta.kemenparekraf.go.id  
denpasarkota.go.id  
gramedia.com  
tribunnewswiki.com  
bali.tribunnews.com  
otomotif.kompas.com (Penulis : Kontributor Denpasar, Sri Lestari | Editor: Made Asdhiana)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istri Perwira TNI yang Jadi Tersangka Usai Unggah Dugaan Perselingkuhan Suami Ajukan Praperadilan

Istri Perwira TNI yang Jadi Tersangka Usai Unggah Dugaan Perselingkuhan Suami Ajukan Praperadilan

Denpasar
Apple Academy Akan Dibuka di Bali, Pj Gubernur: Kita Bersyukur

Apple Academy Akan Dibuka di Bali, Pj Gubernur: Kita Bersyukur

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Denpasar
Imbas Erupsi Gunung Ruang, 2 Penerbangan dari Bali ke Jepang dan China Dibatalkan

Imbas Erupsi Gunung Ruang, 2 Penerbangan dari Bali ke Jepang dan China Dibatalkan

Denpasar
Ketebalan Tutupan Es di Puncak Jaya Berkurang 4 Meter, BMKG: Kemungkinan Terkait El Nino

Ketebalan Tutupan Es di Puncak Jaya Berkurang 4 Meter, BMKG: Kemungkinan Terkait El Nino

Denpasar
Pamit Perbaiki Motor, Pria Lanjut Usia di Bali Ditemukan Tewas di Area Kuburan

Pamit Perbaiki Motor, Pria Lanjut Usia di Bali Ditemukan Tewas di Area Kuburan

Denpasar
Bayar Makan Semaunya dan 'Overstay' di Bali, WN Aljazair Ditangkap Imigrasi

Bayar Makan Semaunya dan "Overstay" di Bali, WN Aljazair Ditangkap Imigrasi

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
'Baby Sitter' di Bali Syok, Uang Rp 36,9 Juta di Rekeningnya Terkuras dan Tersisa Rp 800.000

"Baby Sitter" di Bali Syok, Uang Rp 36,9 Juta di Rekeningnya Terkuras dan Tersisa Rp 800.000

Denpasar
Gudang Rongsokan dan Besi Baja di Bali Terbakar Diduga akibat Korsleting

Gudang Rongsokan dan Besi Baja di Bali Terbakar Diduga akibat Korsleting

Denpasar
Asita Bali Ungkap 153 Agen Wisata di Bali Masih Tutup Terdampak Covid-19

Asita Bali Ungkap 153 Agen Wisata di Bali Masih Tutup Terdampak Covid-19

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 17 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 17 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Denpasar
Toko Alat Printer di Bali Ludes Terbakar, Kerugian Rp 4 Miliar

Toko Alat Printer di Bali Ludes Terbakar, Kerugian Rp 4 Miliar

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Senin 15 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Senin 15 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Perwira TNI yang Dilaporkan Selingkuh Dinonaktifkan

Perwira TNI yang Dilaporkan Selingkuh Dinonaktifkan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com