DENPASAR, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo berkunjung ke Pasar Badung, Denpasar, usai Konferensi Tingkat Tinggi (G20) berakhir, Kamis (17/11/2022).
Kunjungan ini bermaksud untuk memantau harga komoditas bahan pokok dan dampak inflasi di pasar tersebut.
"Perlu saya sampaikan pagi hari ini setelah acara G20 saya ke Pasar Badung untuk seperti biasanya saya ingin melihat harga harga barang kemudian inflasi," kata dia kepada wartawan, pada Kamis.
Baca juga: Saat Jokowi dan Xi Jinping Kompak Apresiasi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung...
Jokowi mengatakan, memantau secara langsung kondisi harga di pasar merupakan hal penting untuk menjadi patokan untuk membuat kebijakan dan bisa memahami keadaan masyarakat.
"Itu penting dalam hal kita membuat policy dari keadaan-keadaan di pasar. Dan itu kita lakukan pas saya berkunjung baik ke desa ke kota di 514 kabupaten kota provinsi dan lain-lain," kata dia.
Selain media lokal di Bali dan media nasional, sejumlah wartawan asing juga mengikuti kegiatan Jokowi.
Jokowi pun menjelaskan maksud dan tujuannya memantau langsung harga di pasar tradisional kepada sejumlah media asing.
"Berkunjung ke pasar seperti ini membuat saya paham dan mengerti betul yang dihadapi masyarakat. Sehingga saya bisa membuat kebijakan," kata Jokowi kepada jurnalis asing yang ikut dalam kunjungan tersebut.
Pantauan Kompas.com, Jokowi tiba di Pasar Badung sekitar pukul 09.00 Wita. Dalam kesempatan itu, Jokowi langsung berbincang-bincang dengan beberapa pedagang dan pembeli.
Kehadiran Jokowi ini disambut oleh warga dengan antusias. Mereka berebut kesempatan untuk bersalaman dan mendapatkan kaos secara langsung dari tangan Jokowi.
Mereka juga berebut untuk memotret dan secara sahut-sahutan memanggil nama Jokowi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.