Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencarian 10 ABK KM Linggar Petak 89 yang Hilang di Samudra Hindia Terkendala Cuaca

Kompas.com - 01/03/2023, 16:17 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Operasi pencarian 10 anak buah kapal (ABK) KM Linggar Petak 89 yang tenggelam di Samudra Hindia, terkendala cuaca, Rabu (2/3/2023).

Kepala Kantor Basarnas Bali Gede Darmada mengatakan, upaya pencarian yang dilakukan tim SAR sejak pukul 07.00 Wita hingga 13.00 Wita, belum membuahkan hasil.

Baca juga: KM Linggar Petak 89 Tenggelam di Samudera Hindia, 1 Orang Meninggal, 10 Hilang

"Di lokasi yang kita cari hampir empat jam tadi, tidak menemukan korban atau bangkai kapal. Karena cuaca, anginnya sangat kencang dan ombaknya semakin tinggi dan tidak ada pulau berlindung kapal kita balik. Pukul 13.00 Wita dengan hasil pencarian masih nihil," kata dia saat dihubungi wartawan, Rabu.

Darmada menambahkan, KM Bahari Nusantara yang mengevakuasi empat korban selamat dan satu korban meninggal juga masih berada di Samudra Hindia karena terkendala cuaca.

"Rencananya akan dievakuasi ke Pelabuhan Benoa, tapi karena masih pencarian dan cuaca belum menguntungkan masih terkendala komunikasi baik dengan kita maupun pihak owner. sampai saat ini kami masih terputus komunikasi dengan dia, yang jelas pagi tadi rencana akan dievakuasi ke Benoa," kata dia.

Menurut Darmada, gelombang tinggi disertai angin kencang juga membuat tim SAR mempertimbangkan melanjutkan pencarian esok pagi.

"Besok kita akan pertimbangkan juga karena kita harus menjaga keselamatan ABK saya juga karena prediksi BMKG di selatan Bali itu sampai saat merah malah hitam, dengan gelombang tinggi dan kecepatan angin kencang yang kita rasakan saat ini," kata dia.


Darmada memperkirakan, KM Linggar Petak 89 tenggelam karena dihantam gelombang setinggi 45 meter yang disertai angin kencang.

Selain itu, bangkai kapal tersebut juga kemungkinan sudah tenggelam ke dasar laut yang kedalamannya melebihi 100 meter.

"Keterangan pelapor yang didapat dari nakhoda yang kebetulan selamat itu dia hanya cerita gelombang besar saja tapi ketinggian tidak pasti. tapi biasanya di selatan Bali itu rata-rata 45 meter disertai angin kencang, kecepatan rata-rata di atas 25 knot di selatan Bali," kata dia.

Sebelumnya, Kapal Motor Linggar Petak 89 dilaporkan tenggelam di Samudra Hindia Selasa (28/2/2023) siang.

Dalam peristiwa tersebut, satu orang awak kapal dilaporkan meninggal dunia, 10 orang hilang dan, empat orang selamat.

Kapal yang mengangkut 15 penumpang itu berlayar dari Pelabuhan Benoa menuju wilayah penangkapan ikan di Samudra Hindia pada Senin (27/2/2023).

Baca juga: Saat Turis dan WNA Bekerja Ilegal di Bali, Ada yang Jual Sayur dan Jadi Fotografer

Adapun identitas ABK yang selamat dalam kecelakaan itu yakni Nakhoda Ariyono Wicaksono, Usnadi, Asep Maulana M, dan Muhamad Kevin Danuarta. Sedangkan, ABK yang ditemukan meninggal dunia bernama Hadi Supriadi.

Sementara itu, 10 ABK yang masih dicari yakni, Dana Prasasty, Ryan Perdana Syah Putra, M Bagas Syaifudin, Sendi Wahyudi, Jaya Rahman, Maman Sulaeman, Olof Luturmas, Candra, Mohamad Jaelani, dan Indra Pamungkas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Denpasar
Kesal Hampir Diserempet, 2 Pria di Bali Aniaya Pelajar

Kesal Hampir Diserempet, 2 Pria di Bali Aniaya Pelajar

Denpasar
Ditabrak Bus di Bali, Turis Wanita Asal Belarus Tewas

Ditabrak Bus di Bali, Turis Wanita Asal Belarus Tewas

Denpasar
Perwira TNI di Bali yang Dilaporkan Istri Selingkuh Ditahan

Perwira TNI di Bali yang Dilaporkan Istri Selingkuh Ditahan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Denpasar
Viral Video Pria WNA di Bali Curi BBM dari Sepeda Motor yang Terparkir

Viral Video Pria WNA di Bali Curi BBM dari Sepeda Motor yang Terparkir

Denpasar
4 Penyerang Kantor Satpol PP Denpasar Divonis 2 Tahun Penjara

4 Penyerang Kantor Satpol PP Denpasar Divonis 2 Tahun Penjara

Denpasar
WNA Aniaya Sopir Taksi di Kuta Bali, Videonya Viral

WNA Aniaya Sopir Taksi di Kuta Bali, Videonya Viral

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Denpasar
Kelelahan Saat Berwisata di Bali, 29 Siswa Asal Bandung Dilarikan ke RS

Kelelahan Saat Berwisata di Bali, 29 Siswa Asal Bandung Dilarikan ke RS

Denpasar
6 Bulan Buron, Pelaku Perburuan Satwa Liar di Hutan Taman Nasional Bali Barat Ditangkap

6 Bulan Buron, Pelaku Perburuan Satwa Liar di Hutan Taman Nasional Bali Barat Ditangkap

Denpasar
Truk Terguling Menimpa Pemotor di Tabanan, 1 Orang Tewas

Truk Terguling Menimpa Pemotor di Tabanan, 1 Orang Tewas

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
Istri Perwira TNI yang Jadi Tersangka Usai Unggah Dugaan Perselingkuhan Suami Ajukan Praperadilan

Istri Perwira TNI yang Jadi Tersangka Usai Unggah Dugaan Perselingkuhan Suami Ajukan Praperadilan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com