Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Turis Asing di Bali Kendarai Motor dan Tabrak Toko, Kerugian Rp 5,8 Juta

Kompas.com - 22/05/2023, 21:16 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

BADUNG, KOMPAS.com- Seorang perempuan Warga Negara (WN) Australia, berinisial ABG (18), mengalami kecelakaan tunggal saat mengendari sepeda motor di Jalan Singosari, tepatnya simpang tiga Banjar Buni Sari, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali, pada Senin (22/5/2023).

Dalam insiden itu, sepeda motor Honda Scoopy yang dikemudikan oleh ABG menabrak sebuah toko tembakau.

Baca juga: WN Amerika Serikat Diduga Dipukul WNA Lain Saat Berselancar di Pantai Pandawa Bali, Polisi Selidiki

Akibatnya, dinding toko yang terbuat dari kaca itu pecah. Toko juga mengalami kerusakan pada bagian sisi timur dengan total kerugian Rp 5,8 juta.

Kapolsek Kuta AKP Yogie Pramagita, mengatakan, peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut sudah diselesaikan secara kekeluargaan antara korban dan pemilik toko tersebut.

"Kejadian diselesaikan dengan kekeluargaan pengemudi kendaraaan Scoopy mengganti rugi kerusakan toko sebesar Rp 5,8 juta," kata dia melalui keterangan tertulis, Senin.

Baca juga: Polisi Gagalkan Penyelundupan 264 Kg Sabu Cair Senilai Rp 344 M di Jambi, 1 WNA Ditangkap

Yogie menuturkan, kecelakaan tersebut berawal ketika turis asing tersebut melaju dari arah Jalan Singosari menuju Jalan Pantai Kuta, sekitar pukul 11.30 Wita.

Setibanya di lokasi kejadian, korban yang hendak belok kanan tidak bisa mengendalikan sepeda motor yang dikendarainya.

Namun, korban tetap menarik gas sehingga kendaraan menabrak dinding toko yang terbuat dari kaca.

"Kejadian ini mengakibatkan kaca tebal 13 milimeter mengalami pecah dan kerusakan pada bagian sisi timur toko, sedangkan pengemudi motor Scoopy hanya mengalami luka ringan bagian dagu dan kaki lecet," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kecelakaan Beruntun 6 Kendaraan di Bali, Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun 6 Kendaraan di Bali, Tak Ada Korban Jiwa

Denpasar
Viral, Video WNA Berpose Setengah Telanjang di SPBU Badung Bali

Viral, Video WNA Berpose Setengah Telanjang di SPBU Badung Bali

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Polda Bali Antisipasi SPBU 'Nakal' Jelang Mudik Lebaran 2024

Polda Bali Antisipasi SPBU "Nakal" Jelang Mudik Lebaran 2024

Denpasar
Kronologi WNA Amerika Serikat Diduga Sekap Bocah di Bali, Bermula Bertemu di Warung

Kronologi WNA Amerika Serikat Diduga Sekap Bocah di Bali, Bermula Bertemu di Warung

Denpasar
Dendam Sering Dimanfaatkan, Pria di Bali Aniaya Teman Kerjanya

Dendam Sering Dimanfaatkan, Pria di Bali Aniaya Teman Kerjanya

Denpasar
Baru 1 Bulan Bekerja, Karyawan Vila di Bali Curi Barang Senilai Rp 22,7 Juta

Baru 1 Bulan Bekerja, Karyawan Vila di Bali Curi Barang Senilai Rp 22,7 Juta

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
WNA Amerika yang Culik Bocah 8 Tahun di Bali Jalani Tes Kejiwaan

WNA Amerika yang Culik Bocah 8 Tahun di Bali Jalani Tes Kejiwaan

Denpasar
Culik Bocah Perempuan di Bali, WN Amerika Serikat Ditangkap Polisi

Culik Bocah Perempuan di Bali, WN Amerika Serikat Ditangkap Polisi

Denpasar
WN Australia Dideportasi karena Promosikan Spa Milik Pacarnya

WN Australia Dideportasi karena Promosikan Spa Milik Pacarnya

Denpasar
Dinsos Bali Pulangkan 109 Gelandangan ke NTB dan Jatim

Dinsos Bali Pulangkan 109 Gelandangan ke NTB dan Jatim

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 27 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 27 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
Bangunan Lama di Lapas Kerobokan Bali Terbakar, Kerugian Rp 200 Juta

Bangunan Lama di Lapas Kerobokan Bali Terbakar, Kerugian Rp 200 Juta

Denpasar
Tersesat Saat Turun, 4 Pendaki Gunung Sanghyang di Bali Dievakuasi SAR

Tersesat Saat Turun, 4 Pendaki Gunung Sanghyang di Bali Dievakuasi SAR

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com