Salin Artikel

Koster Tegaskan Kasus Omicron Tak Ganggu Persiapan Bali Sambut Acara Internasional

Kendati sempat diterpa kasus Omicron yang menjangkit warga Surabaya usai berlibur di Bali, hal itu tak mengurangi persiapan Bali menyambut gelaran sejumlah acara tersebut.

Salah satu indikator utamanya, kata Koster, kasus Covid-19 di Bali masih landai.

"Tidak ada (pengaruh varian Omicron), karena kasusnya (Covid-19) di Bali landai," kata Koster di Jayasabha kompleks Rumah Dinas Jabatan Gubernur Bali, Rabu (5/1/2022).

Koster mengatakan, kasus Covid-19 di Bali masih landai, rata-rata lima kasus positif dalam sehari. 

Hasil tracing terhadap 11 petugas hotel yang kontak erat dengan pasien Omicron asal surabaya juga negatif.

Artinya, lanjut Koster, sejauh ini belum ditemukan kasus positif Covid-19 varian B.1.1.529 tersebut di Bali.

"Belum ada (kasus Covid-19 varian Omicron), sampai saat ini belum ada," tuturnya.

Kendati begitu, ia memastikan seluruh layanan kesehatan di Bali sudah memadai untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk akibat pandemi Covid-19. Salah satunya tentu varian Omicron.


Termasuk juga ruang isolasi yang tersebar di sembilan kabupaten dan kota di Bali. Jumlahnya sebanyak 175 tempat isolasi dengan kapasitas 883 tempat tidur.

"Jadi sudah lengkap sekali," kata dia.

Bali akan menyambut sejumlah event nasional dan internasional pada 2022.

Sederet event yang dimaksud di antaranya Pertemuan Internasional Pengurangan Risiko Bencana, dan Konferensi Tingkat Tinggi kelompok negara G-20 (KTT G-20) tahun 2022.

Selain itu, akan ada BRI Liga 1 yang akan diikuti oleh 18 Klub ternama di Indonesia, termasuk Bali United, juga akan digelar di Bali pada Januari 2022.

https://denpasar.kompas.com/read/2022/01/05/174355978/koster-tegaskan-kasus-omicron-tak-ganggu-persiapan-bali-sambut-acara

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke