Salin Artikel

Rumah Dilalap Api, Seorang Kakek di Buleleng Alami Luka Bakar Berat

Kobaran api menghanguskan seluruh bangunan dan nyaris merenggut nyawa pemilik rumah.

"Atas peristiwa ini, kerugian materiel diperkirakan mencapai Rp 50 juta dan pemilik rumah mengalami luka bakar," kata Kapolsek Kubutambahan, AKP Wisnaya, Rabu (18/5/2022).

Rumah milik Gede Makmur Intaran (76) itu terbakar pada Selasa (17/5/2022) pukul 22.30 Wita. Saat kejadian, Makmur tengah tidur di ranjangnya.

Api yang diduga bersumber dari arus pendek ini langsung memicu api dari bagian tengah rumah berbahan kayu. Seketika api merembet ke seluruh isi bangunan.

Makmur yang bangun dan menyadari rumahnya terbakar langsung menyelamatkan diri dari kobaran api. Sehingga, ia berhasil selamat.

Namun, Makmur mengalami sejumlah luka bakar di sekujur tubuhnya karena terkena percikan api saat berusaha menyelamatkan diri.

Makmur lalu dilarikan ke RS Pratama Giri Emas Buleleng oleh warga. Belakangan, ia dirujuk ke RSUP Sanglah Denpasar karena luka bakar yang dialami cukup serius.

Hasil pemeriksaan medis, korban dinyatakan mengalami luka bakar berat. Ia mengalami nyeri di seluruh kulit wajah, kedua tangan, dada, dan punggung setelah mengalami luka bakar.

Sementara, kobaran api baru bisa padam setelah petugas Pemadam Kebakaran Kabupaten Buleleng berjibaku selama sekitar 30 menit.

Pihak kepolisian menduga kebakaran itu disebabkan oleh arus pendek listrik.

"Sementara hasil olah TKP diduga bersumber dari korsleting listrik," kata Wisnaya.

https://denpasar.kompas.com/read/2022/05/18/182049378/rumah-dilalap-api-seorang-kakek-di-buleleng-alami-luka-bakar-berat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke