Salin Artikel

Viral Video Seorang Ibu di Buleleng Melahirkan di Pangkalan Ojek, Begini Kronologinya

BULELENG, KOMPAS.com - Sebuah video yang memperlihatkan seorang ibu melahirkan di pangkalan ojek viral di media sosial.

Belakangan diketahui bahwa ibu tersebut bernama Komang Windriani (31), warga Banjar Dinas Munduk, Desa Anturan, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali.

Dia melahirkan di pangkalan ojek Desa Tukad Mungga, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, saat dalam perjalanan ke rumah sakit.

Kepala Desa Tukad Mungga, Putu Madia mengatakan, peristiwa ini terjadi pada Kamis (2/6/2022) sekitar pukul 10.30 Wita.

Awalnya, Windriani hendak memeriksakan kandungannya ke RS Parama Sidhi, Singaraja. Ini adalah kehamilan ketiganya.

Windriani saat itu diantar suaminya, Putu Adnyana (34), menggunakan sepeda motor dari Desa Anturan.

Namun, sebelum sampai di rumah sakit, Windriani mengaku sudah tidak tahan. Suaminya kemudian berhenti di sebuah pos pangkalan ojek.

Saat baru duduk, Windriani mengalami kontraksi, hingga akhirnya melahirkan bayinya di pangkalan ojek tersebut.

"Warga sekitar turut membantu proses persalinan. Persalinan itu berlangsung normal," kata dia.

Tak lama kemudian, petugas medis dari Puskesmas II Buleleng berdatangan ke lokasi. Ibu dan bayi kemudian dievakuasi ke puskesmas menggunakan mobil ambulans untuk diobservasi.

"Bayinya laki-laki dan lahir dengan selamat. Bayi dan ibunya langsung dibawa ke puskesmas," jelas Putu Madia.

https://denpasar.kompas.com/read/2022/06/02/201854678/viral-video-seorang-ibu-di-buleleng-melahirkan-di-pangkalan-ojek-begini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke