Salin Artikel

Aksi Eks Karyawan Bobol Minimarket di Buleleng Terekam CCTV, Terlihat Curi Uang dan Rokok

BULELENG, KOMPAS.com - Seorang eks karyawan minimarket Krisna Mart di Desa Giri Emas, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali, berinisial GTA (24), nekat membobol toko tempatnya bekerja dulu. Aksinya tersebut terekam CCTV.

Kapolsek Sawan, AKP Dewa Putu Sudiasa mengatakan, berdasarkan rekaman CCTV, kejadian pencurian itu diketahui terjadi pada Jumat (6/1/2023) malam sekitar pukul 23.00 Wita.

"Kasus ini masih dikembangkan dan juga didalami," ujar Sudiasa, Senin (9/1/2023) di Buleleng.

Pelaku GTA telah ditangkap polisi dan disangka dengan Pasal 362 KUHP tentang Pencurian. Ia terancam hukuman pidana paling lama kurungan 5 tahun penjara.

"Dari rekaman CCTV, sangat jelas terlihat pelaku ini mengambil uang di laci kasir dan mengambil barang-barang berupa rokok yang ada di toko," kata dia.

Pengungkapan kasus ini berawal dari laporan korban pemilik toko bernama Gede Sutarma Jaya (36) ke Polsek Sawan.

Awalnya, korban datang ke toko miliknya untuk mengecek barang pada Sabtu (7/1/2024) pagi. Saat itu, korban mendapati beberapa barang dagangan di toko raib.

Kemudian, korban mengecek uang di laci kasir ternyata juga sudah hilang. Saat mengecek sekitar lokasi toko, ternyata pintu belakang toko dalam keadaan terbuka.

Selanjutnya, korban pun mengecek rekaman CCTV di dalam toko. Dari rekaman itu, terlihat ciri-ciri pelaku yakni GTA yang tak lain merupakan mantan karyawan di toko tersebut.

Korban lantas melaporkan kejadian ini ke polisi. Akibat kejadian ini, korban mengaku mengalami kerugian sekitar Rp 1,3 juta. Dalam laporan itu korban juga menyampaikan jika GTA merupakan mantan karyawannya yang ia berhentikan pada tanggal 5 Januari 2023 lalu.

https://denpasar.kompas.com/read/2023/01/09/164906878/aksi-eks-karyawan-bobol-minimarket-di-buleleng-terekam-cctv-terlihat-curi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke