Salin Artikel

Polisi Selidiki Kasus Penyebaran Video Syur Siswa di Bali

BULELENG, KOMPAS.com - Kepolisian Sektor (Polsek) Tejakula menyelidiki video syur berdurasi 30 detik yang diduga dilakukan oleh pasangan siswa di Kecamatan Tejakula, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali.

Video tersebut sempat menyebar di aplikasi perpesanan WhatsApp dan menghebohkan warga Buleleng.

"Tersebar di WhatsApp dan masih didalami dengan meminta keterangan pihak-pihak yang mengetahui," ujar Kapolsek Tejakula AKP I Gede Sudiana di Buleleng, Kamis (19/10/2023).

Ia menambahkan, video itu dibuat beberapa bulan yang lalu oleh pasangan kekasih yang berstatus sebagai pelajar SMP dan SMA.

"Pacaran, masih di bawah umur. Dugaan masih SMP dan SMA," ucapnya.

Video itu diduga disebar oleh salah satu teman korban. Sebab, ponsel yang digunakan untuk merekam video itu sempat dipinjamkan.

"Dugaan sementara (disebarkan) temannya yang sempat meminjam ponsel korban," lanjut dia.

Pihaknya sudah memantau media sosial apakah video itu beredar. Polisi juga memanggil teman korban yang diduga menyebarkan video itu.

Video syur tersebut diketahui sudah dihapus. Meski demikian, pihaknya terus melakukan pemantauan untuk memastikan video tidak tersebar lebih luas.

"Kami belum melihat langsung video itu karena semua sudah terhapus di WhatsApp. Ke depan jika ditemukan viral lagi, akan kami tindaklanjuti, karena termasuk pelanggaran Undang-undang ITE," jelasnya.

Orangtua dari satu pemeran di video tersebut meminta polisi untuk mencegah agar video syur sang anak tidak semakin meluas di media sosial.

"Kasus ini belum dilaporkan secara resmi, baru sebatas aduan. Orangtua korban hanya minta diantisipasi agar videonya tidak semakin meluas saja," jelasnya.

https://denpasar.kompas.com/read/2023/10/19/180402778/polisi-selidiki-kasus-penyebaran-video-syur-siswa-di-bali

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke