Salin Artikel

Mandi di Pantai Pengeragoan Jembrana, Remaja Hilang Terseret Arus

JEMBRANA, KOMPAS.com - Seorang remaja bernama Aditya Fikri Ahimsah (19) hilang terseret arus di perairan Pantai Banjar Pengeragoan Dauh Tukad, Desa Pengeragoan, Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana, Bali.

Koordinator Pos SAR Jembrana, Dewa Hendri Gunawan mengatakan, korban dilaporkan tenggelam pada Senin (18/12/2023) sekitar pukul 07.00 Wita. Hingga Selasa (19/12/2023), pihaknya masih melakukan pencarian korban.

"Pencarian sudah kami lakukan sejak kemarin namun hingga sore hari korban belum ditemukan. Pagi ini pencarian kami lanjutkan kembali," ujarnya saat dikonfirmasi di Jembrana, Selasa.

Ia mengungkapkan, korban tenggelam saat berenang di Pantai Banjar Pengeragoan Dauh Tukad bersama tiga orang temannya, yaitu M Rizal F, I Gusti Ayu Kade Dwi Antari dan I Kadek Agus Widiadnyana.

Tiga orang kemudian berenang di pantai itu, sedangkan Gusti Ayu Kade duduk di tepi pantai.

"Korban dan ketiga temannya diketahui bekerja di sebuah rumah makan di daerah Pekutatan Jembrana," katanya.

Saat kejadian korban diketahui berendam di pantai dan agak ke tengah. Sedangkan temannya, Rizal mandi agak menepi. Rizal sempat terbawa arus namun berhasil menepi.

Saat berada di tepian, Rizal melihat korban terbawa arus kemudian menghilang. Mengetahui hal tersebut Rizal sempat meminta bantuan kepada warga yang berada di pantai.

Insiden tersebut kemudian dilaporkan ke Pos SAR Jembrana dan Sat Polairud Polres Jembrana. Petugas melakukan penyisiran di lokasi korban terakhir terlihat.

"Kami bersama dengan unsur SAR lainnya akan terus berupaya melakukan pencarian dengan melibatkan kelompok nelayan yang berada di sekitar lokasi," ucapnya.

https://denpasar.kompas.com/read/2023/12/19/092031778/mandi-di-pantai-pengeragoan-jembrana-remaja-hilang-terseret-arus

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke