Salin Artikel

Korsleting Papan Skor, Gedung Olahraga Purna Krida Bali Terbakar

BADUNG, KOMPAS.com - Kebakaran melanda Gedung Olah Raga (GOR) Purna Krida di Kerobokan Kaja, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, pada Rabu (24/1/2024) sekitar pukul 10.30 Wita.

Kasi Humas Polres Badung Iptu I Ketut Sudana mengatakan, objek yang terbakar pada bagian atas gedung tersebut.

Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kebakaran itu. Kerugian materil juga belum bisa diperkirakan.

"Terjadinya kebakaran tersebut diduga karena korsleting pada bagian atas score board (papan skor) yang ada di dalam GOR," kata dia dalam keterangan tertulis, Rabu.

Ia mengatakan, berdasarkan keterangan saksi Made Surata (57), selaku petugas GOR Purna Krida, kejadian berawal ketika terjadi pemadaman listrik di seputaran wilayah Kelurahan Kerobokan Kaja.

Setelah listrik menyala, saksi mengecek dalam GOR yang pada saat itu sedang dipakai oleh tim basket Bali United untuk latihan. Seketika, saksi melihat sudah ada kobaran api di atas papan skor di dalam gedung tersebut.

Atas kejadian itu, saksi langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran Kabupaten Badung. Sebanyak tujuh unit mobil Damkar Kabupaten Badung dikerahkan untuk memadamkan api tersebut.

"Dengan adanya kejadian kebakaran tersebut akan dilakukan pendalaman penanganan oleh Indentifikasi Polres Badung guna mengetahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut," kata dia.

https://denpasar.kompas.com/read/2024/01/24/154922278/korsleting-papan-skor-gedung-olahraga-purna-krida-bali-terbakar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke