Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung Pemulihan Pariwisata, Dinas Pariwisata Sediakan Dokar Gratis di Heritage City Denpasar

Kompas.com - 21/03/2022, 10:44 WIB
Ach Fawaidi,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Dinas Pariwisata Kota Denpasar menyediakan delapan dokar gratis yang bisa dimanfaatkan masyarakat atau wisatawan untuk mengelilingi kawasan Heritage City Denpasar.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Denpasar Dezire Mulyani mengatakan, dokar gratis itu bisa dimanfaatkan masyarakat pada Sabtu dan Minggu.

Baca juga: Cerita di Balik Penumpang Gelap di Kolong Bus Jurusan Denpasar-Palembang: Mau Pulang Kampung, Tak Punya Uang

"Bisa dimanfaatkan masyarakat maupun wisatawan secara gratis setiap hari Sabtu dan Minggu. Namanya Dokar Heritage City Tour Kota Denpasar atau kini disebut Dokar Tamasya," kata Dezire dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (21/3/2022).

Dezire menyebut, layanan dokar gratis bagi wisatawan untuk mengelilingi kawasan Heritage City Denpasar sempat terhenti akibat pandemi Covid-19. Seiring kasus Covid-19 yang terus menurun, layanan itu pun kembali diaktifkan.

Untuk mendukung program itu, Dezire mengaku Dinas Pariwisata sudah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memindahkan pedagang kaki lima dari kawasan Heritage City Denpasar.

Dengan begitu, lanjut Dezire, wisatawan yang berkunjung ke kawasan Heritage City Denpasar akan lebih menikmati kawasan itu.

"Per awal Bulan Maret tempat mangkal atau tempat naik dokar dipindah, yang awalnya berpusat di Denpasar Art Space atau sebelah Utara Pura Jagatnata, kini dipindahkan di dua lokasi yakni di pelataran Pasar Badung dan Terminal Tegal. Setiap lokasi disediakan 4 dokar," kata dia.

Ia memastikan, seluruh standar protokol kesehatan untuk wisatawan akan berjalan dengan baik. Penerapan protokol selama mengelilingi kawasan Heritage City Denpasar dilakukan secara ketat.

Baca juga: Prakiraan Cuaca di Denpasar Hari Ini, 21 Maret 2022: Didominasi Cerah Berawan

Wisatawan yang akan menikmati layanan itu diwajibkan untuk jaga jarak, wajib mencuci tangan, dan satu dokar hanya untuk dua orang.

"Kami tetap berkomitmen untuk mendukung keberlanjutan sektor pariwisata City Tour di Kota Denpasar, selain itu pengoperasian Dokar ini merupakan bentuk dukungan terhadap kusir dokar ditengah pandemi Covid-19 ini, Pemkot juga telah menyiapkan anggaran untuk operasional dokar," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sandiaga Uno Minta WNA yang Promosikan Situs Porno di Bali Disanksi Tegas

Sandiaga Uno Minta WNA yang Promosikan Situs Porno di Bali Disanksi Tegas

Denpasar
Tolak Tawaran Menteri dari Prabowo, Luhut: Saya Siap Bantu Jadi Penasihat

Tolak Tawaran Menteri dari Prabowo, Luhut: Saya Siap Bantu Jadi Penasihat

Denpasar
Ketahuan 'Overstay' Saat Urus Izin Tinggal di Imigrasi Singaraja, WN Rusia Dideportasi

Ketahuan "Overstay" Saat Urus Izin Tinggal di Imigrasi Singaraja, WN Rusia Dideportasi

Denpasar
Perempuan Penyandang Disabilitas di Buleleng Diperkosa Tetangganya hingga Hamil

Perempuan Penyandang Disabilitas di Buleleng Diperkosa Tetangganya hingga Hamil

Denpasar
Balita 18 Bulan di Jembrana Tewas Tenggelam di Saluran Irigasi, Keluar Rumah Tanpa Sepengetahuan Orangtua

Balita 18 Bulan di Jembrana Tewas Tenggelam di Saluran Irigasi, Keluar Rumah Tanpa Sepengetahuan Orangtua

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Denpasar
Ikuti Google Maps, Wisatawan Inggris Tewas Usai Motornya Terperosok ke Jurang di Buleleng

Ikuti Google Maps, Wisatawan Inggris Tewas Usai Motornya Terperosok ke Jurang di Buleleng

Denpasar
Luhut Persilakan Aktivis Demo Saat WWF Ke-10 2024 di Bali

Luhut Persilakan Aktivis Demo Saat WWF Ke-10 2024 di Bali

Denpasar
Mengenal Ritual Segara Kerthi, Kearifan Lokal Pemuliaan Air di Bali

Mengenal Ritual Segara Kerthi, Kearifan Lokal Pemuliaan Air di Bali

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Denpasar
8 Kepala Negara dan 105 Menteri Dipastikan Hadiri WWF ke-10 di Bali

8 Kepala Negara dan 105 Menteri Dipastikan Hadiri WWF ke-10 di Bali

Denpasar
Heboh soal 'New Moscow' di Peta Canggu Bali, Sandiaga: Di Jakarta Ada K-Town

Heboh soal "New Moscow" di Peta Canggu Bali, Sandiaga: Di Jakarta Ada K-Town

Denpasar
Menparekraf Sandiaga Uno Tak Setuju 'Study Tour' Ditiadakan

Menparekraf Sandiaga Uno Tak Setuju "Study Tour" Ditiadakan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Denpasar
Suku Lamalera, Pemburu Paus yang Ulung dari Lembata

Suku Lamalera, Pemburu Paus yang Ulung dari Lembata

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com