Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejak Rabu hingga Jumat, 154.250 Wisatawan Tinggalkan Bali

Kompas.com - 07/05/2022, 14:33 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Sebanyak 154.250 orang yang didominasi wisatawan telah meninggalkan Bali Sejak H+2 Lebaran 2022 atau Rabu (4/5/2022) hingga .

Mereka berangkat melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Tuban, Badung, dan Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali.

Berdasarkan data yang tercatat dari PT ASDP Gilimanuk, Jembrana, Bali, sejak Rabu (4/5/2022) hingga Jumat (6/5/2022), ada 103.834 penumpang yang telah berangkat menuju pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa, Timur.

Pada waktu yang sama, jumlah penumpang yang berangkat melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai sebanyak 50.416 orang.

Baca juga: Arus Balik Lebaran via Puncak Cianjur Diprediksi Melonjak hingga Besok

Kepadatan di bandara I Gusti Ngurah rai

Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polres Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai AKP Arya Agung Arjana Putra, mengakui arus pergerakan penumpang arus balik terpantau padat. Kepadatan mulai terlihat pada Jumat (6/5/2022).

“Mulai peningkatan sejak hari kemarin (6/5/2022), dan tadi pagi juga terpantau arus keberangkatan meningkat kembali,” kata dia dalam keterangan rilis pada Sabtu (7/5/2022).

Arya mengatakan, pihaknya telah menurunkan personel Pospam Lebaran yang dibantu oleh Avsec Angkasa Pura untuk mengurai kepadatan arus lalu lintas di bandara.

Kepadatan tersebut masih bisa terkendali sehingga para penumpang yang berangkat melalui terminal domestik Bandara I Gusti Ngurah Rai juga berlangsung lancar.

“Personil kita 24 jam standby di Pospam dan selalu koordinasi dengan personil instasi terkait lainnya guna mengantisipasi hal tersebut jadi tetap akan kita prioritaskan kenyamanan dan kelancaran masyarakat,” katanya.

Kepadatan di Pelabuhan Gilimanuk

Sementara itu, Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gede Juliana, juga mengakui terjadi kepadatan arus balik dari Bali menuju Pulau Jawa melalui Pelabuhan Gilimanuk pada Jumat (6/5/2022) malam.

"Malam ini sudah mulai ada peningkatan arus keluar Bali," kata dia kepada wartawan.

Dia mengatakan kepadatan ini sudah diprediksi sehingga pola rekayasa lalu lintas saat arus mudik Lebaran 2022 lalu kemarin diterapkan.

Sebelum masuk ke pelabuhan, kendaraan terlebih dahulu dikandangkan di kantong parkir di Terminal Kargo Gilimanuk.

Kendaraan tersebut baru dilepas secara bergilir setelah kendaraan di terminal manuver Pelabuhan Gilimanuk sudah berkurang.

Kendaraan yang telah dilepas itu melewati jalan di gang perumahan warga yang dijadikan jalur khusus menuju pintu masuk pelabuhan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kepala Desa di Bali yang Terjaring OTT Diduga Pernah Peras Investor Asing

Kepala Desa di Bali yang Terjaring OTT Diduga Pernah Peras Investor Asing

Denpasar
Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Kepala Desa di Bali Terjaring OTT

Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Kepala Desa di Bali Terjaring OTT

Denpasar
APMF 2024 Digelar di Bali, Soroti Perkembangan Tren dan Dinamika Industri

APMF 2024 Digelar di Bali, Soroti Perkembangan Tren dan Dinamika Industri

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Denpasar
WN Rusia Diduga Perkosa WNA di Bali

WN Rusia Diduga Perkosa WNA di Bali

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
6 Pesilat Didakwa Pembunuhan Berencana terhadap Pemuda di Bali

6 Pesilat Didakwa Pembunuhan Berencana terhadap Pemuda di Bali

Denpasar
RS Internasional di KEK Sanur Bali Bakal Pakai Obat yang Memiliki Izin Edar Luar Negeri

RS Internasional di KEK Sanur Bali Bakal Pakai Obat yang Memiliki Izin Edar Luar Negeri

Denpasar
Nama Koster-Ace dan Koster-Giri Diusulkan oleh DPC PDI-P dalam Pilkada Bali

Nama Koster-Ace dan Koster-Giri Diusulkan oleh DPC PDI-P dalam Pilkada Bali

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Penyebab Imigrasi Deportasi 2 Produser 'Pick Me Trip in Bali' Asal Korea Selatan

Penyebab Imigrasi Deportasi 2 Produser "Pick Me Trip in Bali" Asal Korea Selatan

Denpasar
2 Produser 'Pick Me Trip in Bali' Dideportasi

2 Produser "Pick Me Trip in Bali" Dideportasi

Denpasar
Seberangi Sungai, Bocah di Jembrana Tenggelam dan Tewas

Seberangi Sungai, Bocah di Jembrana Tenggelam dan Tewas

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com