Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejumlah Rumah Warga di Buleleng Rusak akibat Angin Puting Beliung

Kompas.com - 18/02/2022, 21:35 WIB
Hasan,
Andi Hartik

Tim Redaksi

BULELENG, KOMPAS.com - Sejumlah rumah warga di Desa Banyupoh, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali, rusak akibat diterjang angin puting beliung, Jumat (18/2/2022) sore. Belum ada laporan korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Selain merusak rumah, angin puting beliung juga menumbangkan sejumlah pohon.

Kepala Desa Banyupoh, Ketut Bijaksana, mengatakan, kerusakan paling parah menimpa rumah warganya bernama Gusti Nyoman Parta. Rumah itu nyaris seluruh atap rumahnya rusak diterjang angin.

"Atap rumahnya total rusak parah menyebabkan seluruh perabotan elektroniknya terendam air dan mengalami kerusakan," katanya.

Baca juga: 2 Remaja yang Berkelahi karena Masalah Asmara di Buleleng Berakhir Damai

Rumah warga lainnya yang rusak adalah milik I Wayan Sumadi dan Putu Dedi Setiadi. Genteng rumahnya berhamburan diterbangkan angin.

Selain itu, rumah milik Komang Suana rusak akibat pagar besi pekarangan rumah remuk tertimpa pohon kelapa yang tumbang. Sedangkan garasi di rumah milik Kadek Suardana hancur diterjang puting beliung.

Bijaksana mengaku belum menghitung total jumlah kerugian yang dialami oleh warganya. Sebab, belum semua kerusakan terdata.

"Untuk sementara belum ada warga yang mengungsi namun kami tetap pantau perkembangan situasi," kata dia.

Baca juga: Video Viral 2 Remaja Baku Pukul di Bendungan Titab Buleleng, Ternyata Dipicu Masalah Asmara

Sementara itu, Camat Gerokgak Made Juwartawan mengatakan, pihaknya bersama Pemerintah Desa Banyupoh sedang melakukan pendataan akibat angin puting beliung itu.

Menurutnya, sejauh ini tidak ada korban jiwa ataupun luka akibat kejadian itu. Namun, kerugian material ditaksir cukup banyak.

"Kami sudah berkoordinasi dengan BPBD untuk sementara tidak ada warga yang mengungsi," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kepala Desa di Bali yang Terjaring OTT Diduga Pernah Peras Investor Asing

Kepala Desa di Bali yang Terjaring OTT Diduga Pernah Peras Investor Asing

Denpasar
Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Kepala Desa di Bali Terjaring OTT

Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Kepala Desa di Bali Terjaring OTT

Denpasar
APMF 2024 Digelar di Bali, Soroti Perkembangan Tren dan Dinamika Industri

APMF 2024 Digelar di Bali, Soroti Perkembangan Tren dan Dinamika Industri

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Denpasar
WN Rusia Diduga Perkosa WNA di Bali

WN Rusia Diduga Perkosa WNA di Bali

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
6 Pesilat Didakwa Pembunuhan Berencana terhadap Pemuda di Bali

6 Pesilat Didakwa Pembunuhan Berencana terhadap Pemuda di Bali

Denpasar
RS Internasional di KEK Sanur Bali Bakal Pakai Obat yang Memiliki Izin Edar Luar Negeri

RS Internasional di KEK Sanur Bali Bakal Pakai Obat yang Memiliki Izin Edar Luar Negeri

Denpasar
Nama Koster-Ace dan Koster-Giri Diusulkan oleh DPC PDI-P dalam Pilkada Bali

Nama Koster-Ace dan Koster-Giri Diusulkan oleh DPC PDI-P dalam Pilkada Bali

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Penyebab Imigrasi Deportasi 2 Produser 'Pick Me Trip in Bali' Asal Korea Selatan

Penyebab Imigrasi Deportasi 2 Produser "Pick Me Trip in Bali" Asal Korea Selatan

Denpasar
2 Produser 'Pick Me Trip in Bali' Dideportasi

2 Produser "Pick Me Trip in Bali" Dideportasi

Denpasar
Seberangi Sungai, Bocah di Jembrana Tenggelam dan Tewas

Seberangi Sungai, Bocah di Jembrana Tenggelam dan Tewas

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com