Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Kandas di Perairan Gilimanuk, 114 Penumpang Dievakuasi

Kompas.com - 18/09/2023, 10:04 WIB
Hasan,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

JEMBRANA, KOMPAS.com - Kapal Motor Penumpang (KMP) Gerbang Samudra 2 kandas di perairan dekat Pelabuhan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Provinsi Bali.

Koordinator Pos SAR Jembrana, Dewa Hendri Gunawan mengatakan, kapal itu kandas setelah mengalami mati mesin, pada Minggu (17/9/2023) siang.

Baca juga: Rute dan Tarif Naik Kapal Motor dari Dermaga Marina Ancol

Sebanyak 114 orang penumpang di dalam kapal dievakuasi oleh Tim SAR gabungan pada Minggu sore.

"KMP Gerbang Samudra 2 mengalami mati mesin saat berlayar dari Pelabuhan Ketapang Banyuwangi menuju Gilimanuk Bali," ucapnya, Senin (18/9/2023) dalam keterangan tertulis.

Baca juga: TNI AL Persiapkan Dua Kapal Cepat Rudal dan Prajurit Kopaska untuk Latihan dengan Filipina

Ia menjelaskan, awalnya kapal yang mengangkut kendaraan jenis truk, roda empat, dan juga roda dua ini berangkat dari Pelabuhan Ketapang Banyuwangi pukul 10.00 WIB.

"Ketika mendekati Dermaga Gilimanuk, kapal mati mesin dan terbawa arus. Kapal hendak lego jangkar namun akibat arus yang kuat kapal akhirnya kandas," jelas dia.

Kapal itu mengangkut 132 orang, yang terdiri dari 114 orang WNA dan WNI, serta 18 orang ABK.

"Seluruh penumpang berhasil dievakuasi dengan 6 kali penjemputan menggunakan Rigid Inflatable Boat (RIB) Basarnas dan Speed Boat Polair" imbuhnya.

Kepala Kantor Basarnas Bali, I Nyoman Sidakarya mengatakan seluruh proses evakuasi berjalan dengan lancar hingga sekitar pukul 14.30 Wita.

Baca juga: [POPULER PROPERTI] Wisatawan Bisa Kelilingi Pulau Samosir Pakai Kapal saat Proyek Ini Kelar

"Semua penumpang yaitu, 27 orang WNA, 76 orang WNI dan 11 orang anak-anak dievakuasi dan dibawa menuju VIP Pelabuhan Gilimanuk untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," kata dia.

"Hingga saat ini, posisi kapal masih kandas menunggu air pasang untuk penarikan menuju dermaga LCT," tutupnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kala Sandiaga Hadiahi Puan Miniatur Banteng Saat WWF Ke-10 di Bali...

Kala Sandiaga Hadiahi Puan Miniatur Banteng Saat WWF Ke-10 di Bali...

Denpasar
Buka 1,8 Juta Formasi PPPK, Menteri PAN-RB Bantah Ada Unsur Politik

Buka 1,8 Juta Formasi PPPK, Menteri PAN-RB Bantah Ada Unsur Politik

Denpasar
Ratusan Wisatawan Mancanegara Santap Olahan Ikan Gratis di Lovina Bali

Ratusan Wisatawan Mancanegara Santap Olahan Ikan Gratis di Lovina Bali

Denpasar
Puan Soroti Timpangnya Anggaran untuk Senjata dan Air, Ada Misalokasi Anggaran

Puan Soroti Timpangnya Anggaran untuk Senjata dan Air, Ada Misalokasi Anggaran

Denpasar
Disambut Jokowi di 'Gala Dinner' WWF Bali, Puan: Pertemuan yang Ditunggu

Disambut Jokowi di "Gala Dinner" WWF Bali, Puan: Pertemuan yang Ditunggu

Denpasar
Elon Musk di Pembukaan WWF Bali: Alien Mungkin Menamai Kita Air

Elon Musk di Pembukaan WWF Bali: Alien Mungkin Menamai Kita Air

Denpasar
Di Depan Delegasi WWF,  Jokowi Sebut Petani Kecil Rentan Alami Kekeringan di Tahun 2050

Di Depan Delegasi WWF, Jokowi Sebut Petani Kecil Rentan Alami Kekeringan di Tahun 2050

Denpasar
Buka WWF Ke-10 di Bali, Jokowi Kenalkan Prabowo kepada Delegasi

Buka WWF Ke-10 di Bali, Jokowi Kenalkan Prabowo kepada Delegasi

Denpasar
Hilang 2 Hari, Kakek di Buleleng Ditemukan Tewas di Dasar Sungai

Hilang 2 Hari, Kakek di Buleleng Ditemukan Tewas di Dasar Sungai

Denpasar
Jadi Pembicara di WWF Bali, Elon Musk: Jujur, Saya Tidak Tahu Banyak tentang Air

Jadi Pembicara di WWF Bali, Elon Musk: Jujur, Saya Tidak Tahu Banyak tentang Air

Denpasar
Setelah Starlink, Elon Musk Siap Berinvestasi di Indonesia

Setelah Starlink, Elon Musk Siap Berinvestasi di Indonesia

Denpasar
Starlink Batal Diresmikan Jokowi, Elon Musk Disambut Menkes Budi Gunadi

Starlink Batal Diresmikan Jokowi, Elon Musk Disambut Menkes Budi Gunadi

Denpasar
Menkes: Layanan Starlink Elon Musk Dapat Diakses 3.400 Puskesmas di Daerah Terpencil

Menkes: Layanan Starlink Elon Musk Dapat Diakses 3.400 Puskesmas di Daerah Terpencil

Denpasar
Diminta Tetap dalam Pemerintahan, Luhut Nyatakan Bersedia Jadi Penasehat Prabowo

Diminta Tetap dalam Pemerintahan, Luhut Nyatakan Bersedia Jadi Penasehat Prabowo

Denpasar
Budi Arie Tak Akan Istimewakan Starlink, Jaga 'Level of Playing Field'

Budi Arie Tak Akan Istimewakan Starlink, Jaga "Level of Playing Field"

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com