Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Airlangga Targetkan Prabowo-Gibran Raih 50 Persen Suara di Bali

Kompas.com - 13/01/2024, 20:09 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com- Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto menargetkan pasangan calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, meraih 50 persen suara di Bali pada Pilpres 2024.

"(Target suara Prabowo-Gibran di Bali), di atas di 50 persen," kata dia saat menghadiri Kampanye Tatap Muka Pemilu 2024 di Lapangan Pratu Pekak Rawiq, Desa Penarungan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali, Sabtu (13/1/2024).

Ia mengatakan semua kader wajib berjuang memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran dan Partai Golkar harus mengamankan 116 hingga 120 kursi DPR RI, atau setara 20 persen kursi di Parlemen Senayan pada pemilihan umum (Pemilu) 2024 mendatang.

"Tadi kan ditargetkan kepada seluruh kader partai Golkar yang akan mempersiapkan diri untuk memenangkan Pak Prabowo-Gibran sekaligus Parti Golkar," ujarnya.

Baca juga: Airlangga Hartarto Pilih Labuan Bajo NTT Jadi Tuan Rumah Natal Nasional Partai Golkar

Kendati demikian, Airlangga enggan mengomentari terkait Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud yang menargetkan raihan 95 persen suara di Bali.

Apalagi, Bali dikenal sebagai kandang banteng atau salah wilayah basis pemilih PDI Perjuangan.

"Saya tidak berkomentar terhadap paslon lain," kata Airlangga.

Pada kesempatan yang sama, Ketua DPD Golkar Kabupaten Badung, Bali, I Wayan Suyasa mengatakan akan berjuang memenangkan Prabowo-Gibran di Pulau Dewata.

Baca juga: Pengancam Anies Ditangkap, TKN Minta Pendukung Prabowo Sampaikan Dukungan dengan Santun

Hal tersebut wajib dilakukan agar terjadi perubahan konstelasi politik di Bali jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

"Maka 14 Februari, prabowo gibran wajib menang, karena efek Prabowo-Gibran bicara Bali, Badung khususnya. Jika beliau menang akan ada penyeimbang kewilayahan di kabupaten badung, dan Bali pada umumnya," kata dia.

"Kita tidak ingin politik itu single. Harus berbicara kepentingan dalam konteks di pemerintahan,"sambungnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Satu Keluarga Meninggal dalam Kebakaran di Sasetan Denpasar, Warga Sempat Dengar Teriakan Minta Tolong

Satu Keluarga Meninggal dalam Kebakaran di Sasetan Denpasar, Warga Sempat Dengar Teriakan Minta Tolong

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Sehari, Ada 2 Pekerja Seks Online di Bali yang Tewas Dibunuh Pelanggan

Sehari, Ada 2 Pekerja Seks Online di Bali yang Tewas Dibunuh Pelanggan

Denpasar
ABK di Pelabuhan Benoa Bali Bunuh Pekerja Seks di Kamar Kos, Korban Dicekik Kabel Catok Rambut

ABK di Pelabuhan Benoa Bali Bunuh Pekerja Seks di Kamar Kos, Korban Dicekik Kabel Catok Rambut

Denpasar
Kebakaran Rumah Kos di Bali, 3 Orang Tewas

Kebakaran Rumah Kos di Bali, 3 Orang Tewas

Denpasar
Wisatawan Asal Medan yang Hilang Tenggelam di Pantai Legian Bali Ditemukan Tewas

Wisatawan Asal Medan yang Hilang Tenggelam di Pantai Legian Bali Ditemukan Tewas

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Pemotor yang Berkendara Zig-zag karena Mabuk dan Tantang Polisi di Buleleng Dibebaskan

Pemotor yang Berkendara Zig-zag karena Mabuk dan Tantang Polisi di Buleleng Dibebaskan

Denpasar
Pekerja Seks Asal Bogor ke Bali untuk 'Open BO', Dibunuh Pelanggan, Mayatnya Disimpan Dalam Koper

Pekerja Seks Asal Bogor ke Bali untuk "Open BO", Dibunuh Pelanggan, Mayatnya Disimpan Dalam Koper

Denpasar
Paman Korban Ungkap Dugaan Kecemburuan Senior STIP di Balik Kematian Ponakannya: Dia Akan Dikirim ke China

Paman Korban Ungkap Dugaan Kecemburuan Senior STIP di Balik Kematian Ponakannya: Dia Akan Dikirim ke China

Denpasar
Wisatawan China Tewas saat 'Snorkeling' di Pantai Lovina Bali

Wisatawan China Tewas saat "Snorkeling" di Pantai Lovina Bali

Denpasar
Wanita yang Mayatnya Ditemukan Dalam Koper Baru 3 Hari Berada di Bali

Wanita yang Mayatnya Ditemukan Dalam Koper Baru 3 Hari Berada di Bali

Denpasar
Ayah Ungkap Sosok Putu Satria, Taruna STIP yang Tewas di Tangan Senior

Ayah Ungkap Sosok Putu Satria, Taruna STIP yang Tewas di Tangan Senior

Denpasar
Dari Kos, Pelaku Pembunuhan di Bali Bawa Koper Berisi Mayat Wanita

Dari Kos, Pelaku Pembunuhan di Bali Bawa Koper Berisi Mayat Wanita

Denpasar
Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Jimbaran Bali

Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Jimbaran Bali

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com