Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vaksinasi Booster di Bali Stagnan 70 Persen, Koster: Masyarakat Merasa Sudah Nyaman

Kompas.com - 01/07/2022, 13:44 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi


DENPASAR, KOMPAS.com - Gubernur Bali I Wayan Koster mengungkapkan capaian vaksinasi booster masih stagnan pada angka 70 persen.

Menurut Koster, capaian yang masih jauh di bawah target itu disebabkan masyarakat yang terlena dengan kondisi Covid-19 yang sudah melandai.

"Karena situasinya memang sudah melandai Covid-nya, masyarakat sudah nyaman. Karena merasa sudah nyaman, merasa tidak perlu lagi booster," kata Koster kepada wartawan saat meninjau Kantor Samsat Denpasar, pada Jumat (1/7/2022).

Baca juga: Tradisi Ngejot di Bali, Memberi Makanan ke Tetangga Jelang Idul Adha

Koster mengatakan, pihaknya sejak lama sudah menargetkan capaian vaksinasi booster dapat menyamai capaian vaksinasi dosis kedua yakni 97 persen. 

"Kan vaksin pertamanya 105 persen, vaksin kedua 97 persen, booster susah lebih dari 70 persen. targetnya sebenarnya adalah boosternya sama seperti vaksin yang kedua 97 persen," kata dia.

Politikus PDIP itu mengaku telah meminta para pemangku kepentingan di daerah untuk kembali menggencarkan vaksinasi booster ke masyarakat.

Hal ini dilakukan untuk menekan kasus Covid-19 yang kembali meningkat beberapa hari terakhir.

Baca juga: Koster Sentil Kepala Daerah karena Kasus Covid-19 Meningkat: Jangan Cuma Mau Enaknya Saja

Target 80 persen

Ia memasang target pada akhir Juli 2022, capaian vaksinasi booster di Bali sudah mencapai 80 persen.

"Kemarin saya sudah rapat dengan bupati se-Bali, Kodam IX Udayana, Danrem, Polda Bali, Perbekel, dan desa adat, akhir Juli targetnya 80 persen," katanya.

Agar memudahkan masyarakat mengakses vaksinasi booster, Koster meminta gerai vaksin dibuka di tempat-tempat yang sering dikunjungi masyarakat seperti pasar, taman kota hingga tempat wisata.

Baca juga: Musnahkan Ribuan Liter Arak Gula Pasir, Koster: Rusak Citra Rasa Arak Lokal

"Buat titik-titik (gerai vaksin) untuk booster supaya mudah orang bisa jangkau, dikombinasikan dengan basis desa adat," ucapnya.

Berdasarkan data dari Pemerintah Pemprov Bali, capaian vaksinasi pertama di Bali telah mencapai 105 persen atau 3,9 juta penduduk. 

Sementara capaian vaksinasi kedua telah mencapai 96,5 persen atau 3,6 juta penduduk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Koter Sebut Permintaan Maafnya Pernah Tolak Tim Israel Bukan karena Pilkada

Koter Sebut Permintaan Maafnya Pernah Tolak Tim Israel Bukan karena Pilkada

Denpasar
Sakit Hati Diminta Uang Lebih, Pria di Bali Bunuh Teman Kencannya

Sakit Hati Diminta Uang Lebih, Pria di Bali Bunuh Teman Kencannya

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Saat Bendesa Adat di Bali Diduga Peras Investor Rp 10 Miliar...

Saat Bendesa Adat di Bali Diduga Peras Investor Rp 10 Miliar...

Denpasar
Kepala Desa di Bali yang Terjaring OTT Diduga Pernah Peras Investor Asing

Kepala Desa di Bali yang Terjaring OTT Diduga Pernah Peras Investor Asing

Denpasar
Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Kepala Desa di Bali Terjaring OTT

Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Kepala Desa di Bali Terjaring OTT

Denpasar
APMF 2024 Digelar di Bali, Soroti Perkembangan Tren dan Dinamika Industri

APMF 2024 Digelar di Bali, Soroti Perkembangan Tren dan Dinamika Industri

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Denpasar
WN Rusia Diduga Perkosa WNA di Bali

WN Rusia Diduga Perkosa WNA di Bali

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
6 Pesilat Didakwa Pembunuhan Berencana terhadap Pemuda di Bali

6 Pesilat Didakwa Pembunuhan Berencana terhadap Pemuda di Bali

Denpasar
RS Internasional di KEK Sanur Bali Bakal Pakai Obat yang Memiliki Izin Edar Luar Negeri

RS Internasional di KEK Sanur Bali Bakal Pakai Obat yang Memiliki Izin Edar Luar Negeri

Denpasar
Nama Koster-Ace dan Koster-Giri Diusulkan oleh DPC PDI-P dalam Pilkada Bali

Nama Koster-Ace dan Koster-Giri Diusulkan oleh DPC PDI-P dalam Pilkada Bali

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Penyebab Imigrasi Deportasi 2 Produser 'Pick Me Trip in Bali' Asal Korea Selatan

Penyebab Imigrasi Deportasi 2 Produser "Pick Me Trip in Bali" Asal Korea Selatan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com