Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Kurban Sapi 644 Kilogram di Buleleng Bali

Kompas.com - 30/06/2023, 17:29 WIB
Hasan,
Krisiandi

Tim Redaksi

BULELENG, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menyumbangkan hewan kurban berupa sapi seberat 644 kilogram di Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali.

Sapi tersebut diserahkan pada Panitia Kurban Masjid Agung Jamik Singaraja, Jumat (30/6/2023).

Ketua Panitia Kurban Masjid Agung Jamik Singaraja, Muhammad Ramadan mengatakan sapi kurban Jokowi itu rencananya akan dipotong, Sabtu (1/7/2023) di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Panji Anom, Kecamatan Sukasada, Buleleng.

Baca juga: Prabowo Subianto Berkurban Sapi Seberat 1,2 Ton di Padang

Ia memperkirakan, setelah dipotong sapi tersebut bisa menjadi 380 bungkus daging.

Daging itu akan dibagikan pada warga yang tinggal di sekitar masjid, termasuk umat non muslim.

"Daging hasil kurban tersebut akan diberikan kepada masyarakat sekitar Masjid Jamik Singaraja. Bukan hanya umat Muslim, tetapi umat semua agama yang tinggal di sekitar," kata dia.

Ia menyampaikan, kurban dari Jokowi ke Masjid Agung Jamik Singaraja ini merupakan yang kali kedua. Sebelumnya, Jokowi juga menyumbangkan satu ekor sapi pada 2020 lalu.

Selain, sapi dari Jokowi pihak masjid juga menerima sumbangan 13 ekor kambing dan 7 ekor sapi.

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Buleleng, Made Suparma mengatakan, sapi kurban Jokowi dibeli tersebut dari peternak bernama Ketut Suen, warga Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Buleleng.

Sapi tersebut berusia 4 tahun 6 bulan.

Baca juga: Polisi Tembak Mati 3 Sapi Kurban Mengamuk di Lampung Tengah

"Sebelumnya ada tiga ekor sapi yang disiapkan. Setelah diseleksi dari Provinsi, yang lolos hanya sapi milik Ketut Suen. Fisiknya juga bagus, tidak cacat dan kuku masih bagus," katanya.

Untuk menjaga keamanan sapi, nantinya ada petugas dari RPH sebanyak empat orang yang berjaga.

Pihaknya juga menugaskan dokter hewan untuk memastikan kesehatan sapi kurban tersebut.

"Nanti juga ada pemeriksaannya oleh dokter hewan. Dagingnya akan diperiksa lagi setelah dipotong. Kalau misalnya ditemukan cacing pada hati sapi, nanti hatinya akan dibuang," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anandita Ragu Masuk STIP Usai Kakaknya Tewas Dianiaya Senior

Anandita Ragu Masuk STIP Usai Kakaknya Tewas Dianiaya Senior

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Menhub Hilangkan Atribut Kepangkatan Imbas Senioritas Berujung Maut di STIP

Menhub Hilangkan Atribut Kepangkatan Imbas Senioritas Berujung Maut di STIP

Denpasar
Jual Makanan Olahan Daging Anjing, Pedagang di Buleleng Divonis Hukuman Percobaan

Jual Makanan Olahan Daging Anjing, Pedagang di Buleleng Divonis Hukuman Percobaan

Denpasar
Buntut Taruna Tewas Dianiaya Senior, Direktur STIP Jakarta Dibebastugaskan

Buntut Taruna Tewas Dianiaya Senior, Direktur STIP Jakarta Dibebastugaskan

Denpasar
Tangisan Ibu Taruna STIP ke Menhub: Beri Kami Keadilan Seadil-adilnya

Tangisan Ibu Taruna STIP ke Menhub: Beri Kami Keadilan Seadil-adilnya

Denpasar
Ketua Golkar Bali Daftar Bakal Calon Bupati Buleleng ke Nasdem

Ketua Golkar Bali Daftar Bakal Calon Bupati Buleleng ke Nasdem

Denpasar
Ketua DPRD Buleleng Daftar Bakal Calon Bupati di PDI-P

Ketua DPRD Buleleng Daftar Bakal Calon Bupati di PDI-P

Denpasar
Kecewa Pemerintah, Warga di Bali Ramai-ramai Unggah Jalan Rusak ke Media Sosial

Kecewa Pemerintah, Warga di Bali Ramai-ramai Unggah Jalan Rusak ke Media Sosial

Denpasar
Bey Masih Cari Solusi untuk Warga Terdampak Ledakan Gudang Amunisi di Bogor

Bey Masih Cari Solusi untuk Warga Terdampak Ledakan Gudang Amunisi di Bogor

Denpasar
Satu Keluarga Tewas dalam Kebakaran di Denpasar, Kakak: Sempat 'Video Call'

Satu Keluarga Tewas dalam Kebakaran di Denpasar, Kakak: Sempat "Video Call"

Denpasar
Penjual Obat Kuat Ilegal di Bali Ditangkap Setelah Beroperasi 2 Tahun

Penjual Obat Kuat Ilegal di Bali Ditangkap Setelah Beroperasi 2 Tahun

Denpasar
Kebakaran Rumah Kontrakan di Bali Tewaskan 1 Keluarga, Damkar: Akses ke TKP Sulit

Kebakaran Rumah Kontrakan di Bali Tewaskan 1 Keluarga, Damkar: Akses ke TKP Sulit

Denpasar
Satu Keluarga Meninggal dalam Kebakaran di Sasetan Denpasar, Warga Sempat Dengar Teriakan Minta Tolong

Satu Keluarga Meninggal dalam Kebakaran di Sasetan Denpasar, Warga Sempat Dengar Teriakan Minta Tolong

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com