Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingatkan Risiko Banjir Rob di 24 Pantai di Bali, BMKG Minta Warga Waspada

Kompas.com - 31/07/2023, 11:34 WIB
Pythag Kurniati

Editor

BALI, KOMPAS.com- Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BBMKG) Wilayah III Denpasar mengungkap adanya risiko banjir rob di 24 pantai di Bali.

Koordinator Bidang Data dan informasi BMKG Bali I Nyoman Gede Wiryajaya mengemukakan, hal tersebut karena fenomena fase bulan purnama dan jarak terdekat bulan ke bumi (perigee) yang diperkirakan terjadi pada 4-5 Agustus 2023.

"Kami imbau masyarakat untuk selalu waspada dan siaga potensi banjir pesisir," ujar Wiryajaya, Senin (31/7/2023), seperti dikutip dari Antara.

Baca juga: Megawati: Kebun Raya Mangrove Surabaya Bisa Jadi Penahan Banjir Rob dan Tsunami

Waktu dan sebaran

Wiryajaya menjelaskan, risiko banjir rob bisa terjadi di hari dan jam yang berbeda.

Dari pengamatan BMKG, fenomena bulan purnama terjadi Selasa (1/8/2023) dan perigee pada Rabu (2/8/2023) yang meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum.

Secara umum, kata dia, banjir rob akan berdampak pada aktivitas warga di pesisir dan sekitar pelabuhan.

Seperti aktivitas bongkar muat pelabuhan, aktivitas di permukiman, dan aktivitas tambak serta perikanan.

Baca juga: Persoalan Banjir Rob di Pesisir Pantura Jateng, Pengambilan Air Tanah Perparah Keadaan


Lokasi pantai

Sebanyak 24 pantai atau wilayah pesisir Bali yang berisiko terjadi banjir rob berada di Kabupaten Tabanan, Kabupaten Badung, Kabupaten Klungkung dan Kabupaten Karangasem.

Hal itu didasarkan pada pantauan data level air dan prediksi pasang surut. Berikut pantai-pantai dimaksud oleh BMKG:

1. Kabupaten Badung (Pantai Batu Bolong, Pantai Seminyak, Pantai Kuta, Pantai Jerman, Pantai Balangan, Pantai Padang-padang, Pantai Nunggalan, Pantai Pandawa, Pantai Nusa Dua)

2. Kabupaten Tabanan (Pantai Soka, Pantai Pasut, Pantai Kelanting, Pantai Yeh Gangga, Pantai Kedunggu, Pantai Tabanan)

3. Kota Denpasar (Pantai Sanur, Pantai Sindu, Pantai Serangan)

4. Kabupaten Gianyar (Pantai Saba, Pantai Masceti, Pantai Lebih)

5. Kabupaten Klungkung (Pantai Kusamba, Pantai Nusa Penida)

6. Kabupaten Karangasem (Pantai Batu Kori)

Sumber: Antara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

8 Orang Daftar ke PDI-P untuk Pilkada Buleleng, Ada Ketua DPRD hingga Mantan Wabup

8 Orang Daftar ke PDI-P untuk Pilkada Buleleng, Ada Ketua DPRD hingga Mantan Wabup

Denpasar
Curhat Putu Satria ke Pacar, Sering Dipukul Senior di STIP dan Ulu Hati Diincar

Curhat Putu Satria ke Pacar, Sering Dipukul Senior di STIP dan Ulu Hati Diincar

Denpasar
Adik Taruna STIP yang Tewas di Tangan Senior Akan Terima Beasiswa dari Kemenhub

Adik Taruna STIP yang Tewas di Tangan Senior Akan Terima Beasiswa dari Kemenhub

Denpasar
Warga Bali Bakar Spanduk Foto Senior STIP yang Jadi Tersangka Saat Upacara Ngaben Korban

Warga Bali Bakar Spanduk Foto Senior STIP yang Jadi Tersangka Saat Upacara Ngaben Korban

Denpasar
Jenazah 3 Orang Sekeluarga Korban Kebakaran di Bali Dimakamkan

Jenazah 3 Orang Sekeluarga Korban Kebakaran di Bali Dimakamkan

Denpasar
Jasad Bayi Ditemukan di Bak Mobil Pikap di Bali, Ada Sepucuk Surat Wasiat

Jasad Bayi Ditemukan di Bak Mobil Pikap di Bali, Ada Sepucuk Surat Wasiat

Denpasar
Menangis di Hadapan Menhub, Ibu Taruna STIP: Saya Yakin Penganiaya Anak Saya Lebih dari 1

Menangis di Hadapan Menhub, Ibu Taruna STIP: Saya Yakin Penganiaya Anak Saya Lebih dari 1

Denpasar
Keluarga Senior STIP Belum Sampaikan Belasungkawa, Rusmini: Anak Saya Manusia, Lho Bukan Binatang

Keluarga Senior STIP Belum Sampaikan Belasungkawa, Rusmini: Anak Saya Manusia, Lho Bukan Binatang

Denpasar
4 Kebijakan Baru Menhub di STIP Buntut Senioritas Berujung Tewasnya Taruna Tingkat I

4 Kebijakan Baru Menhub di STIP Buntut Senioritas Berujung Tewasnya Taruna Tingkat I

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Anandita Ragu Masuk STIP Usai Kakaknya Tewas Dianiaya Senior

Anandita Ragu Masuk STIP Usai Kakaknya Tewas Dianiaya Senior

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Menhub Hilangkan Atribut Kepangkatan Imbas Senioritas Berujung Maut di STIP

Menhub Hilangkan Atribut Kepangkatan Imbas Senioritas Berujung Maut di STIP

Denpasar
Jual Makanan Olahan Daging Anjing, Pedagang di Buleleng Divonis Hukuman Percobaan

Jual Makanan Olahan Daging Anjing, Pedagang di Buleleng Divonis Hukuman Percobaan

Denpasar
Buntut Taruna Tewas Dianiaya Senior, Direktur STIP Jakarta Dibebastugaskan

Buntut Taruna Tewas Dianiaya Senior, Direktur STIP Jakarta Dibebastugaskan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com