Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kala Luhut dan Sandiaga Gagas Konser Tandingan Taylor Swift Singapura di Indonesia

Kompas.com - 08/03/2024, 10:24 WIB
Pythag Kurniati

Editor

BALI, KOMPAS.com- Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Bindar Pandjaitan dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menggagas konser spektakuler di Indonesia yang bisa menandingi konser Taylor Swift di Singapura.

Menko Luhut bahkan mengaku telah mengadakan rapat terkait rencana tersebut.

Baca juga: Intip Isi VIP Merchandise Konser Taylor Swift The Eras Tour

"Apa yang diberikan Singapura, kita berikan sama dia (artis). Kita harus berani bersaing, kalau Singapura bisa untuk masa kita tidak bisa?" kata Luhut dalam penutupan Business Matching 2024 di Sanur, Denpasar, Kamis (7/3/2024), seperti dikutip dari Antara.

Dalam rapat, kata Luhut, diputuskan kurun enam bulan salah satu pelaku usaha bidang hiburan yang mendatangkan artis luar negeri sudah mendapat izin kegiatan.

Luhut meminta pelaku usaha tersebut melakukan kontrak dengan artis lain dan mengadakan konser tandingan.

Baca juga: Siapkan Konser Tandingan Taylor Swift, Luhut: Kalau Singapura Bisa Untung, Masa Kita Enggak?

"Enam bulan, dia (pelaku usaha) sudah dapat izin, kontrak saja. Saya ada satu pemain dalam bidang hiburan ini, saya bilang cari (artis) yang lain, itu sudah, kontrak saja berapa lama," tutur Luhut.

Aksi pertunjukan ekslusif Singapura, lanjut dia, telah menarik pendapatan ke negeri berikon kepala singa tersebut.

Sandiaga melihat sebagai peluang

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (26/2/2024).KOMPAS.com/Fika Nurul Ulya Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (26/2/2024).

Sementara Menparekraf Sandiaga Uno melihat konser Taylor Swift di Singapura sebagai peluang bagi Indonesia.

"Saya melihat ini (dugaan monopoli konser) bukan sebagai hal yang kita besar-besarkan tapi harus kita jadikan pelajaran. Saya melihatnya ini justru peluang Indonesia ke depan karena pasarnya ini dari kita," kata dia usai menijau workshop Tuksedo Studio di Gianyar, Kamis (7/3/2024), seperti dikutip dari Tribun Bali.

Sandi pun berkeinginan ada konser serupa konser Tylor Swift Singapura di Indonesia.

"Tadi arahan Pak Luhut juga kerja dengan event organizer. Enam bulan ke depan harus ada yang sekelas Taylor Swift atau minimal se-liga dengan Taylor Swift untuk dihadirkan di Indonesia," kata dia.

Baca juga: Garuda Kecipratan Rezeki Konser Taylor Swift, Penumpang ke Singapura Naik 30 Persen

Akan berangkat ke Singapura

Ilustrasi Singapura.UNSPLASH/JAY ANG Ilustrasi Singapura.

Sandi menuturkan dirinya akan berangkat ke Singapura.

"Tadi Pak Luhut menyampaikan, belajar dari Singapura, kalau perlu kita lakukan studi banding dan saya akan lakukan besok. Sata akan berangkat ke Singapura, bertemu dengan pemerintah Singapura dan kita lihat potensi kolaborasinya ke depan," tutur Sandiaga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Denpasar
Syuting Tanpa Izin di Bali, 2 Produser 'Reality Show' Asal Korea Selatan Terancam Dideportasi

Syuting Tanpa Izin di Bali, 2 Produser "Reality Show" Asal Korea Selatan Terancam Dideportasi

Denpasar
Imigrasi Bali Gagalkan Keberangkatan WNI Pakai Paspor Palsu ke Australia

Imigrasi Bali Gagalkan Keberangkatan WNI Pakai Paspor Palsu ke Australia

Denpasar
KSAD Sebut Bakal Bantu AP, Istri Perwira TNI yang Laporkan Perselingkuhan Suami

KSAD Sebut Bakal Bantu AP, Istri Perwira TNI yang Laporkan Perselingkuhan Suami

Denpasar
Soal TNI Gunakan Istilah OPM, KSAD: Agar Anggota di Papua Tak Ragu Ambil Tindakan Tegas

Soal TNI Gunakan Istilah OPM, KSAD: Agar Anggota di Papua Tak Ragu Ambil Tindakan Tegas

Denpasar
Koster Minta Maaf Pernah Tolak Tim Israel dan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Koster Minta Maaf Pernah Tolak Tim Israel dan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Denpasar
Menparekraf: Ada Penumpukan Wisatawan di Bali Selatan

Menparekraf: Ada Penumpukan Wisatawan di Bali Selatan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Denpasar
Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Denpasar
WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

Denpasar
Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Denpasar
2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

Denpasar
Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com