Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Depan Megawati, Koster Minta Bupati Se-Bali Menangkan Ganjar di Pilpres

Kompas.com - 16/06/2023, 19:01 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Krisiandi

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com- Gubernur Bali Wayan Koster memerintahkan bupati dan wali kota se-Bali untuk memenangkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Hal tersebut disampaikan Koster dalam sambutannya pada acara bertajuk 'Temu Budaya Jawa-Bali Untuk Indonesia' di Hotel Prime Plaza, Jalan Hang Tuah Sanur, Denpasar, Bali, Jumat (16/6/2023).

Selain Koster dan Ganjar, acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekarnoputri didampingi Ketua DPP PDIP Prananda Prabowo.

Baca juga: Mengajar di SMAN 1 Kradenan Grobogan, Ganjar Optimistis Indonesia Emas 2045 Terwujud

Acara tersebut juga dihadiri oleh Bupati dan Wali Kota, Ketua DPRD, Kepala Desa, Bendesa Adat se-Bali. Kemudian, sejumlah rektor perguruan tinggi, seniman, budayawan, dan tokoh agama di Bali.

"Ini hadir bupati semua, Bupati Badung siap, Bupati Bangli, Bupati Buleleng PJ, Walikota (Denpasar), Bupati Gianyar, Bupati Karangasem, Bupati Jembrana walaupun beda warna harus menangkan Pak Ganjar (ketawa) Bupati Tabanan. Izin semuanya harus menang semuanya di atas 90 persen," kata Koster yang disambut tepuk tangan oleh para undangan.

Baca juga: Rela Pinjamkan Rumah untuk Ruang Kelas, Guru Honorer di Grobogan Dapat Motor dari Ganjar

Dalam kesempatan tersebut, Koster mengawali sambutannya dengan melontarkan sebuah pantun yang menyebut nama Ganjar Pranowo.

"Pulau Bali penuh anugerah, kami hidup dalam harmoni, acara hari ini makin meriah pak Ganjar Pranowo hadir di sini," kata dia.

Koster menjelaskan, acara ini sebagai bentuk kerja sama antara pemerintah provinsi yang ditandai dengan penandatanganan naskah kerja sama antara Gubernur Bali dan Gubernur Jawa Tengah.

Gubernur Bali I Wayan Koster berbincang dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam acara penandatanganan nota kesepahaman bidang kesenian antara Jawa Tengah dan Bali, di Sanur, Bali, Jumat (16/6/2023).Dokumentasi PDI-P Gubernur Bali I Wayan Koster berbincang dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam acara penandatanganan nota kesepahaman bidang kesenian antara Jawa Tengah dan Bali, di Sanur, Bali, Jumat (16/6/2023).
Kerja sama ini bertujuan untuk membangkitkan kembali hubungan kesejarahan antara jawa yang sudah terbangun sejak ribuan tahun.

"Titiang (saya) mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada Gubernur Jawa Tengah Bapak Ganjar Pranowo, yang menjadi calon presiden Republik Indonesia diusung oleh PDI Perjuangan," kata Koster.

Diakhiri sambutannya, Koster menutup dengan sebuah pantun yang kembali menyebut nama Ganjar Pranowo.

Baca juga: Ganjar Jalan Sehat dengan Puluhan Ribu Warga Grobogan, Ingatkan Biasakan Berolahraga dan Fenomena El Nino

"Gunung Agung terfoto tinggi ke angkasa raya, terdengar kidung kuno mengalun menyentuh jiwa raga. Bung Karno pendiri Indonesia merdeka bersama Ganjar Pranowo membangun Indonesia Raya," kata dia.

Sebagai informasi, Megawati Soekarnoputri merupakan Ketua Umum PDI Perjuangan, sedangkan Koster sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali.

Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo diumumkan sebagai capres PDI-P oleh Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat, 21 April 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anandita Ragu Masuk STIP Usai Kakaknya Tewas Dianiaya Senior

Anandita Ragu Masuk STIP Usai Kakaknya Tewas Dianiaya Senior

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Menhub Hilangkan Atribut Kepangkatan Imbas Senioritas Berujung Maut di STIP

Menhub Hilangkan Atribut Kepangkatan Imbas Senioritas Berujung Maut di STIP

Denpasar
Jual Makanan Olahan Daging Anjing, Pedagang di Buleleng Divonis Hukuman Percobaan

Jual Makanan Olahan Daging Anjing, Pedagang di Buleleng Divonis Hukuman Percobaan

Denpasar
Buntut Taruna Tewas Dianiaya Senior, Direktur STIP Jakarta Dibebastugaskan

Buntut Taruna Tewas Dianiaya Senior, Direktur STIP Jakarta Dibebastugaskan

Denpasar
Tangisan Ibu Taruna STIP ke Menhub: Beri Kami Keadilan Seadil-adilnya

Tangisan Ibu Taruna STIP ke Menhub: Beri Kami Keadilan Seadil-adilnya

Denpasar
Ketua Golkar Bali Daftar Bakal Calon Bupati Buleleng ke Nasdem

Ketua Golkar Bali Daftar Bakal Calon Bupati Buleleng ke Nasdem

Denpasar
Ketua DPRD Buleleng Daftar Bakal Calon Bupati di PDI-P

Ketua DPRD Buleleng Daftar Bakal Calon Bupati di PDI-P

Denpasar
Kecewa Pemerintah, Warga di Bali Ramai-ramai Unggah Jalan Rusak ke Media Sosial

Kecewa Pemerintah, Warga di Bali Ramai-ramai Unggah Jalan Rusak ke Media Sosial

Denpasar
Bey Masih Cari Solusi untuk Warga Terdampak Ledakan Gudang Amunisi di Bogor

Bey Masih Cari Solusi untuk Warga Terdampak Ledakan Gudang Amunisi di Bogor

Denpasar
Satu Keluarga Tewas dalam Kebakaran di Denpasar, Kakak: Sempat 'Video Call'

Satu Keluarga Tewas dalam Kebakaran di Denpasar, Kakak: Sempat "Video Call"

Denpasar
Penjual Obat Kuat Ilegal di Bali Ditangkap Setelah Beroperasi 2 Tahun

Penjual Obat Kuat Ilegal di Bali Ditangkap Setelah Beroperasi 2 Tahun

Denpasar
Kebakaran Rumah Kontrakan di Bali Tewaskan 1 Keluarga, Damkar: Akses ke TKP Sulit

Kebakaran Rumah Kontrakan di Bali Tewaskan 1 Keluarga, Damkar: Akses ke TKP Sulit

Denpasar
Satu Keluarga Meninggal dalam Kebakaran di Sasetan Denpasar, Warga Sempat Dengar Teriakan Minta Tolong

Satu Keluarga Meninggal dalam Kebakaran di Sasetan Denpasar, Warga Sempat Dengar Teriakan Minta Tolong

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com