Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bertemu Jokowi dan Dapat Bantuan Modal Usaha, Sariadi: Senang dan Berterima Kasih...

Kompas.com - 25/05/2022, 18:39 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Wayan Sariadi tak bisa menyembunyikan rasa senangnya saat menerima bantuan uang tunai langsung dari tangan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Pria yang sehari-hari berjualan nasi kuning ini bertemu langsung dengan Jokowi di Pasar Kereneng, Kota Denpasar, Bali, Rabu (25/5/2022).

Baca juga: Menikah dengan Ketua MK, Riasan Adik Jokowi Simple Modern Natural, Biaya Tak Sampai Rp 10 Juta

Sariadi mengaku sangat senang dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan Jokowi tersebut. 

“Senang dan berterimakasih, dan akan digunakan untuk menambah modal usaha,” kata Sariadi lewat keterangan tertulis dari Humas Pemkot Denpasar, Rabu.

Perasaan yang sama juga dirasakan Wayan Noviani yang memiliki usaha sembako di Pasar Kereneng. Noviani yang mendapatkan bantuan mengaku akan menggunakannya untuk pengembangan usaha.

“Akan digunakan untuk nambah modal, sehingga bisa mengembangkan usaha,” ujarnya.

Sementara itu, Wali Kota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara berterima kasih kepada Presiden karena telah berkunjung ke Pasar Kereneng.

Ia berharap dengan adanya bantuan dari Presiden RI, seperti PKH, modal kerja, dan lainya dapat menjadi motivasi dan semangat bagi masyarakat, khususnya pedagang.

Baca juga: Sosok Rio Waida, Peselancar Asal Bali yang Cetak Sejarah di Sydney Surf Pro 2022 di Australia

“Tentu atas bantuan sosial yang diberikan kami mengucapkan terima kasih, dan ini diharapkan dapat memberikan motivasi dan semangat bagi pedagang untuk terus berusaha, berkembang dan tumbuh, meski di masa sulit saat ini,” jelasnya.

Dalam kunjungan tersebut, Jokowi bersama Iriana Jokowi didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur Bali Wayan Koster, Wali Kota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara, dan pejabat dari instasi setempat.

 

Sejak tiba di lokasi, Jokowi bersama rombongan langsung bertemu penerima untuk menyerahkan bantuan modal usaha.

Para penerima bantuan yang terdiri dari pedagang pasar, PKL, dan PKH, ini tampak antusias menunggu giliran menerima batuan dari Jokowi.

Dalam kesempatan tersebut Jokowi menyerahkan tiga jenis bantuan sekaligus, terdiri dari bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) kepada penerima manfaat di Kecamatan Denpasar Utara, Bantuan Modal Kerja (BMK) kepada 100 orang penerima, dan BLT Minyak Goreng kepada 100 penerima.

Baca juga: Prakiraan Cuaca di Denpasar Hari Ini, 25 Mei 2022 : Pagi Cerah Berawan, Malam Hujan Ringan

Selain itu, dua orang penyandang disabilitas yang diberikan bantuan tongkat adaptif, kursi roda, dan modal usaha.

Setelah menyerahkan bantuan, Jokowi berkesempatan berkeliling menemui para pedagang dalam pasar untuk meninjau harga sembako.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Imigrasi Bali Gagalkan Keberangkatan WNI Pakai Paspor Palsu ke Australia

Imigrasi Bali Gagalkan Keberangkatan WNI Pakai Paspor Palsu ke Australia

Denpasar
KSAD Sebut Bakal Bantu AP, Istri Perwira TNI yang Laporkan Perselingkuhan Suami

KSAD Sebut Bakal Bantu AP, Istri Perwira TNI yang Laporkan Perselingkuhan Suami

Denpasar
Soal TNI Gunakan Istilah OPM, KSAD: Agar Anggota di Papua Tak Ragu Ambil Tindakan Tegas

Soal TNI Gunakan Istilah OPM, KSAD: Agar Anggota di Papua Tak Ragu Ambil Tindakan Tegas

Denpasar
Koster Minta Maaf Pernah Tolak Tim Israel dan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Koster Minta Maaf Pernah Tolak Tim Israel dan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Denpasar
Menparekraf: Ada Penumpukan Wisatawan di Bali Selatan

Menparekraf: Ada Penumpukan Wisatawan di Bali Selatan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Denpasar
Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Denpasar
WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

Denpasar
Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Denpasar
2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

Denpasar
Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Denpasar
Kesal Hampir Diserempet, 2 Pria di Bali Aniaya Pelajar

Kesal Hampir Diserempet, 2 Pria di Bali Aniaya Pelajar

Denpasar
Ditabrak Bus di Bali, Turis Wanita Asal Belarus Tewas

Ditabrak Bus di Bali, Turis Wanita Asal Belarus Tewas

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com