Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tutup 3 Tahun akibat Pandemi Covid-19, Kantor Travel di Bali Dibobol Maling, Kerugian Rp 112 Juta

Kompas.com - 31/01/2023, 13:14 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Andi Hartik

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Kantor perusahaan travel di Jalan Pulau Moyo, Desa Pedungan, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali, dibobol maling saat ditutup imbas pandemi Covid-19 selama tiga tahun terakhir.

Akibatnya, barang-barang elektronik raib digondol pencuri dengan total kerugian ditaksir mencapai Rp 112 juta.

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Denpasar Selatan, Kompol Made Teja Dwi Putra mengatakan, korban baru mengetahui kejadian tersebut saat hendak membuka kembali kantornya pada Sabtu (17/1/2023).

Baca juga: Pemprov Bali Akan Batasi Aktivitas Wisata di Sejumlah Gunung, Ini Alasannya

"Pada awalnya PT Merycity (tempat kejadian perkara) yang bergerak pada bidang travel tutup karena ada wabah Covid-19 pada awal tahun 2020, kemudian situasi pariwisata sudah membaik korban rencana mau membuka kantornya kembali," kata Teja pada Selasa (31/1/2023).

Teja mengatakan, awalnya, korban bernama Hokkiong (48) tidak menaruh curiga bahwa kantornya bakal disatroni maling karena sudah dilengkapi kamera pengawas atau CCTV.

"Saat (korban) mengecek barang-barang kantornya pada Selasa, 17 Januari 2023, sekira pukul 10.00 Wita, ternyata barang barang seperti 8 unit AC out door merk Daikin, 25 unit PC (personal komputer) merk Intel, 20 unit monitor merk LG, sudah hilang," kata dia.

Baca juga: Tak Kuat Lewati Tanjakan di Bali, Truk Terguling hingga Muatan Bir Berserakan di Tengah Jalan

Atas kejadian itu, korban langsung melapor polisi. Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Denpasar Selatan yang menerima laporan itu langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan dan memeriksa CCTV.

Teja mengatakan, pelaku masuk ke kantor tersebut dengan cara mematikan meteran listrik agar kamera CCTV tidak berfungsi.

Kemudian, pelaku dengan leluasa mengambil barang-barang elektronik di kantor tersebut secara bertahap.

Dari hasil penyelidikan, diketahui bahwa pelaku pencurian adalah seorang pria berinisial IWS (32) yang sempat bekerja sebagai sekuriti di kantor tersebut.

Selanjutnya, pelaku diamankan bersama barang bukti hasil kejahatannya. Pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHP dengan ancaman penjara paling lama 7 tahun.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pemotor yang Berkendara Zig-zag karena Mabuk dan Tantang Polisi di Buleleng Dibebaskan

Pemotor yang Berkendara Zig-zag karena Mabuk dan Tantang Polisi di Buleleng Dibebaskan

Denpasar
Pekerja Seks Asal Bogor ke Bali untuk 'Open BO', Dibunuh Pelanggan, Mayatnya Disimpan Dalam Koper

Pekerja Seks Asal Bogor ke Bali untuk "Open BO", Dibunuh Pelanggan, Mayatnya Disimpan Dalam Koper

Denpasar
Paman Korban Ungkap Dugaan Kecemburuan Senior STIP di Balik Kematian Ponakannya: Dia Akan Dikirim ke China

Paman Korban Ungkap Dugaan Kecemburuan Senior STIP di Balik Kematian Ponakannya: Dia Akan Dikirim ke China

Denpasar
Wisatawan China Tewas saat 'Snorkeling' di Pantai Lovina Bali

Wisatawan China Tewas saat "Snorkeling" di Pantai Lovina Bali

Denpasar
Wanita yang Mayatnya Ditemukan Dalam Koper Baru 3 Hari Berada di Bali

Wanita yang Mayatnya Ditemukan Dalam Koper Baru 3 Hari Berada di Bali

Denpasar
Ayah Ungkap Sosok Putu Satria, Taruna STIP yang Tewas di Tangan Senior

Ayah Ungkap Sosok Putu Satria, Taruna STIP yang Tewas di Tangan Senior

Denpasar
Dari Kos, Pelaku Pembunuhan di Bali Bawa Koper Berisi Mayat Wanita

Dari Kos, Pelaku Pembunuhan di Bali Bawa Koper Berisi Mayat Wanita

Denpasar
Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Jimbaran Bali

Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Jimbaran Bali

Denpasar
Lagi, Kasus Mayat Dalam Koper, Terjadi di Bali dan Pelaku Sudah Ditangkap

Lagi, Kasus Mayat Dalam Koper, Terjadi di Bali dan Pelaku Sudah Ditangkap

Denpasar
Keluarga Menangis Saat Peti Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Tiba di Bali

Keluarga Menangis Saat Peti Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Tiba di Bali

Denpasar
Pengendara Motor Mabuk Tantang Polisi di Buleleng, Berakhir Ditangkap

Pengendara Motor Mabuk Tantang Polisi di Buleleng, Berakhir Ditangkap

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Denpasar
Polisi Gerebek Vila yang Diduga Jadi Pabrik Narkoba di Bali

Polisi Gerebek Vila yang Diduga Jadi Pabrik Narkoba di Bali

Denpasar
PDI-P Bali Usulkan 2 Nama untuk Dampingi Koster pada Pilkada 2024

PDI-P Bali Usulkan 2 Nama untuk Dampingi Koster pada Pilkada 2024

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com