Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Petugas KPPS di Bali "Tumbang", 1 Alami Stroke Ringan Saat Bertugas

Kompas.com - 16/02/2024, 17:01 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com- Sebanyak empat orang anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Bali jatuh sakit saat sedang melakukan perhitungan suara Pemilu 2024, Rabu (14/2/2024).

Dari jumlah tersebut, satu orang anggota KKPS di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 02 di Selemadeg Timur, Kabupaten Tabanan, Bali, dilaporkan mengalami stroke ringan.

Baca juga: Menkes Sebut Angka Kematian Petugas KPPS Lebih Kecil Dibanding Pemilu 2019

"Kami uda cek jajaran itu beliau masih dirawat di rumah sakit dengan menggunakan fasilitas BPJS tanggungan," kata Anggota KPU Bali Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan ESDM I Gede John Darmawan saat dihubungi pada Jumat (16/2/2024).

John mengatakan petugas KPPS berjenis kelamin laki-laki ini jatuh sakit diduga karena kelelahan saat proses perhitungan suara berlangsung.

"Stroke ringan, bisa jadi (kelelahan). Kita belum bisa konfirmasi ke yang bersangkutan," kata dia.

Baca juga: Tak Sadarkan Diri sejak Penghitungan Suara, Ketua KPPS di Surabaya Akhirnya Meninggal Dunia

Ia mengatakan sejauh i baru ada empat orang anggota KKPS yang dilaporkan "tumbang" saat bertugas.

Tiga lainnya, yakni dua orang anggota KPPS di Kabupaten Klungkung, Bali, harus dievakuasi ke rumah sakit karena jatuh pingsan.

Kemudian, satu orang anggota KKPS di Denpasar juga dilarikan ke rumah sakit karena asam lambung kambuh saat sedang bertugas.

John mengatakan ketiga anggota KPPS tersebut saat ini sudah dalam kondisi membaik dan menjalani perawatan jalan di rumah masing-masing.

Baca juga: Tak Terima Ditegur Saat Penghitungan Suara, Anggota KPPS di Banjarmasin Ngamuk Pakai Senjata Tajam

"Jadi total empat. Yang kemarin (dua anggota KPPS di Klungkung dan satu di Denpasar) sudah sembuh," kata dia.

John menambahkan pihaknya sedang melakukan pengecekan administrasi berupa fasilitas jaminan sosial yang digunakan untuk membantu biaya perawatan petugas KPPS yang mengalami stroke.

Selain itu, petugas KPU juga sedang menyiapkan proses administratif untuk kompensasi bagi petugas KPSS yang sakit saat bertugas dalam Pemilu 2024.

"Kita sekarang lagi proses administratif pengecekan apakah yang bersangkutan sudah melayani dengan menggunakan jaminan sosial. Kalau KPU ada anggaran dan dana santunan," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Denpasar
Syuting Tanpa Izin di Bali, 2 Produser 'Reality Show' Asal Korea Selatan Terancam Dideportasi

Syuting Tanpa Izin di Bali, 2 Produser "Reality Show" Asal Korea Selatan Terancam Dideportasi

Denpasar
Imigrasi Bali Gagalkan Keberangkatan WNI Pakai Paspor Palsu ke Australia

Imigrasi Bali Gagalkan Keberangkatan WNI Pakai Paspor Palsu ke Australia

Denpasar
KSAD Sebut Bakal Bantu AP, Istri Perwira TNI yang Laporkan Perselingkuhan Suami

KSAD Sebut Bakal Bantu AP, Istri Perwira TNI yang Laporkan Perselingkuhan Suami

Denpasar
Soal TNI Gunakan Istilah OPM, KSAD: Agar Anggota di Papua Tak Ragu Ambil Tindakan Tegas

Soal TNI Gunakan Istilah OPM, KSAD: Agar Anggota di Papua Tak Ragu Ambil Tindakan Tegas

Denpasar
Koster Minta Maaf Pernah Tolak Tim Israel dan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Koster Minta Maaf Pernah Tolak Tim Israel dan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Denpasar
Menparekraf: Ada Penumpukan Wisatawan di Bali Selatan

Menparekraf: Ada Penumpukan Wisatawan di Bali Selatan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Denpasar
Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Denpasar
WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

Denpasar
Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Denpasar
2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

Denpasar
Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com