Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beredar Video Anggota Dewan Cekcok Saat Kunker, Ketua DPRD Buleleng: Hanya Bercanda

Kompas.com - 01/03/2023, 15:37 WIB
Hasan,
Krisiandi

Tim Redaksi

BULELENG, KOMPAS.com - Sebuah video berisi tayangan cekcok antara dua orang anggota DPRD Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali, beredar di media sosial.

Mereka terlibat cekcok saat melakukan kunjungan kerja ke DPRD Kabupaten Bangli, Provinsi Bali, Selasa (28/2/2023). Kejadian tersebut terekam kamera CCTV.

Dua orang anggota DPRD Buleleng yang terlibat cekcok tersebut diketahui bernama Nyoman Gede Wandira Adi dan Kadek Sumardika.

Dalam video berdurasi sekitar 40 detik tersebut memperlihatkan keduanya sempat adu mulut. Keduanya lalu dilerai oleh sejumlah orang sebelum ketegangan berlanjut.

Baca juga: 21.052 Ekor Anjing di Buleleng Divaksinasi untuk Cegah Rabies

Usai terlibat cekcok dua anggota DPRD Buleleng itu dimintai klarifikasi oleh Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna, Rabu (1/3/2023).

Menurut Supriatna, kedua anggotanya itu hanya bercanda. Namun karena menggunakan logat Buleleng sehingga terkesan seperti adu cekcok.

"Kami di Buleleng kan sudah biasa dengar omongan keras. Teman-teman di Bangli mengira itu ada perselisihan yang serius," ujarnya, Rabu di Buleleng.

Ia mengatakan, tidak ada permasalahan yang serius antara dua anggotanya.

Kendati dalam rekaman CCTV di kantor DPRD Bangli terlihat keduanya sempat dilerai oleh sejumlah staf.

Ia menambahkan, tidak ada sanksi atau pelanggaran tata tertib yang dikenakan terhadap kedua anggota DPRD Buleleng itu.

Pihaknya telah meminta klarifikasi pada pada kedua anggota dewan tersebut. Keduanya dinyatakan tidak melanggar tata tertib, lantaran cekcok terjadi karena kesalahpahaman.

Baca juga: 209 Kejadian Bencana di Buleleng Sepanjang 2023, Kerugian Rp 3,6 Miliar

"Saat saya klarifikasi keduanya juga terlihat ketawa-ketawa saja, tidak ada persoalan. Yang melerai di video itu juga hanya bercanda karena di Bangli mengira itu serius," jelasnya.

"Saya harap ini bisa dijernihkan, karakter orang Buleleng ngomongnya memang keras-keras mungkin itu dikira serius," imbuh dia.

Pihaknya berharap kejadian ini tidak dianggap terlalu serius khususnya oleh anggota di DPRD Bangli.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Syuting Tanpa Izin di Bali, 2 Produser 'Reality Show' Asal Korea Selatan Terancam Dideportasi

Syuting Tanpa Izin di Bali, 2 Produser "Reality Show" Asal Korea Selatan Terancam Dideportasi

Denpasar
Imigrasi Bali Gagalkan Keberangkatan WNI Pakai Paspor Palsu ke Australia

Imigrasi Bali Gagalkan Keberangkatan WNI Pakai Paspor Palsu ke Australia

Denpasar
KSAD Sebut Bakal Bantu AP, Istri Perwira TNI yang Laporkan Perselingkuhan Suami

KSAD Sebut Bakal Bantu AP, Istri Perwira TNI yang Laporkan Perselingkuhan Suami

Denpasar
Soal TNI Gunakan Istilah OPM, KSAD: Agar Anggota di Papua Tak Ragu Ambil Tindakan Tegas

Soal TNI Gunakan Istilah OPM, KSAD: Agar Anggota di Papua Tak Ragu Ambil Tindakan Tegas

Denpasar
Koster Minta Maaf Pernah Tolak Tim Israel dan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Koster Minta Maaf Pernah Tolak Tim Israel dan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Denpasar
Menparekraf: Ada Penumpukan Wisatawan di Bali Selatan

Menparekraf: Ada Penumpukan Wisatawan di Bali Selatan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Denpasar
Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Denpasar
WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

Denpasar
Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Denpasar
2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

Denpasar
Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Denpasar
Kesal Hampir Diserempet, 2 Pria di Bali Aniaya Pelajar

Kesal Hampir Diserempet, 2 Pria di Bali Aniaya Pelajar

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com