Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gunung Batur, Pemilik Geopark Pertama di Indonesia yang Diakui UNESCO

Kompas.com - 25/01/2023, 16:30 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

Erupsi parasit di sebelah barat terjadi pada tahun 1904, yaitu sekitar Gunung Anti dan Gunung Pandang, dengan lava yang tersebar di sekitarnya.

Kemudian pada 1905, erupsi terjadi dari Kawah Batur I, Batur II dan Batur III dengan lava yang mengalir ke jurusan selatan, barat daya dan selatan.

Catatan erupsi juga terjadi berturut-turut pada tahun 1921, 1922, 1923, 1924, 1925, dan 1926.

Erupsi kemudian kembali terekam pada 1963, 1965, 1966, 1968, 1970, 1971, dan 1974.

Pada tahun 7 Agustus 1994 terjadi letusan yang bersifat eksplosif disertai lontaran material pijar yang menghasilkan kawah baru (Kawah 1994).

Hampir setahun kemudian pada 26 Mei 1995, terjadi erupsi dengan pusat letusan dari Kawah 1994 berupa letusan-letusan eksplosif disertai lontaran material pijar dengan sifat erupsi sama dengan erupsi 1994.

Kemudian pada 8 November 1997 terjadi erupsi yang berpusat di Kawah Batur III berupa pelepasan gas kering yang teramati kebiru-biruan.

Pada 2 Juni 1998 terjadi erupsi yang menghasilkan kawah baru (Kawah 1998), yang lokasinya terletak di antara Kawah Batur III dengan Kawah 1994.

Pada 1 Februari 1999 kembali terjadi erupsi yang menghasilkan kawah baru (Kawah 1999), diikuti erupsi pda 15 Maret 1999 yang membuat pematang yang memisahkan Kawah 1998 dengan Kawah 1999 amblas, sehingga kedua kawah tersebut menyatu.

Letusan kembali terjadi pada 7 Juli 2000 dengan pusat letusan dari Kawah 1999 berupa letusan strombolian.

Kejadian letusan Gunung Batur pada 7 Juli 2000 ini mengakibatkan 1 korban meninggal dan 1 korban luka-luka yang merupakan wisatawan asing yang mendaki tanpa pemandu wisata.

Daya Tarik Gunung Batur

Daya tarik Gunung Batur tidak hanya berhubungan dengan kenampakan geologi saja, namun juga arkeologi, ekologi, sejarah dan budaya.

Hal ini menjadi alasan kawasan kaldera Gunung Batur atau dikenal sebagai Geopark Batur ditetapkan menjadi geopark pertama di Indonesia yang diakui oleh UNESCO sebagai Global Geopark Network pada 20 September 2012.

Sebagai salah satu destinasi wisata paling populer di Bali, Geopark Batur menyuguhkan keindahan alam dari tepi kalder, termasuk pemandangan Danau Batur dari ketinggian.

Danau Batur merupakan danau terbesar di Pulau Bali yang terletak di area di ketinggian 1.050 mdpl dengan luas 16 km persegi dan kedalaman rata-rata 50,8 km.

Daya tarik di sekitar Gunung Batur adalah pemakaman unik di Desa Trunyan, yang dikenal dengan tradisi mepasah.

Selain itu, wisatawan juga dapat menikmati kopi khas Kintamani yang dipanen langsung dari perkebunan kopi di kaki Gunung Batur.

Sumber:
esdm.go.id  
vsi.esdm.go.id  
baturglobalgeopark.com  
tribunnewswiki.com  
regional.kompas.com (Ira Rachmawati)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Denpasar
Syuting Tanpa Izin di Bali, 2 Produser 'Reality Show' Asal Korea Selatan Terancam Dideportasi

Syuting Tanpa Izin di Bali, 2 Produser "Reality Show" Asal Korea Selatan Terancam Dideportasi

Denpasar
Imigrasi Bali Gagalkan Keberangkatan WNI Pakai Paspor Palsu ke Australia

Imigrasi Bali Gagalkan Keberangkatan WNI Pakai Paspor Palsu ke Australia

Denpasar
KSAD Sebut Bakal Bantu AP, Istri Perwira TNI yang Laporkan Perselingkuhan Suami

KSAD Sebut Bakal Bantu AP, Istri Perwira TNI yang Laporkan Perselingkuhan Suami

Denpasar
Soal TNI Gunakan Istilah OPM, KSAD: Agar Anggota di Papua Tak Ragu Ambil Tindakan Tegas

Soal TNI Gunakan Istilah OPM, KSAD: Agar Anggota di Papua Tak Ragu Ambil Tindakan Tegas

Denpasar
Koster Minta Maaf Pernah Tolak Tim Israel dan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Koster Minta Maaf Pernah Tolak Tim Israel dan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Denpasar
Menparekraf: Ada Penumpukan Wisatawan di Bali Selatan

Menparekraf: Ada Penumpukan Wisatawan di Bali Selatan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Denpasar
Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Denpasar
Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Denpasar
WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

Denpasar
Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Denpasar
2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

Denpasar
Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com