BULELENG, KOMPAS.com - Aksi pencurian terjadi di Puskesmas Pembantu di Banjar Dinas Tegehe, Desa Pakisan, Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali.
Pencuri membobol pintu belakang kantor Puskesmas dan membawa kabur sejumlah perhiasan emas senilai Rp 40 juta milik bidan desa bernama Ni Ketut Anggi Desi Arani (33).
"Benar ada dugaan pencurian di Puskesmas Pembantu Desa Pakisan. Korban melapor ada beberapa perhiasan emas yang hilang," ujar Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Sumarjaya, dikonfirmasi Kamis (26/1/2023) di Buleleng.
Baca juga: 2 Pencuri di Bali Bobol Kamar Kos Saat Penghuni Pulang Kampung, Curi Kasur hingga Motor
Perhiasan yang hilang yakni sebuah gelang emas, empat kalung emas, dua cincin emas, dua pasang anting emas, dua liontin emas. "Kerugian diperkirakan sekitar Rp 40 juta," ungkapnya.
Ia menjelaskan, pelaku diduga masuk ke kantor Puskesmas Pembantu dengan cara menjebol pintu belakang.
Pelaku kemudian merusak dan mencongkel laci tempat korban menyimpan perhiasan di lemari.
Baca juga: Residivis Pencurian Motor Diamankan karena Terjatuh Saat Melarikan Motor Curian
"Kejadian ini diketahui Selasa (24/1/2023) sekitar pukul 21.30 Wita. Yang hilang merupakan barang pribadi bidan di sana, bukan barang-barang Puskesmas," jelasnya.
Pelaku diduga dengan mudah mengambil perhiasan korban yang disimpan di brangkas yang sudah dalam kondisi rusak. Sementara ini pelaku pencurian masih dalam penyelidikan kepolisian.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.