Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Bali Belly? Penyakit yang Dialami Turis Ketika Berlibur di Bali

Kompas.com - 05/02/2023, 18:39 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

Kontaminasi terutama berasal dari makanan, seperti makanan mentah, makanan yang tidak dibersihkan atau dimasak dengan baik, jajanan pinggir jalan, serta makanan panas yang telah didiamkan dalam waktu yang lama.

Selain itu bisa juga berasal dari minuman dan es batu yang terkontaminasi, termasuk air yang digunakan ketika berkumur ketika menyikat gigi.

Gejala Bali Belly

Wisatawan bisa mengenali gejala Bali Belly seperti gejala gangguan pencernaan pada umumnya.

Hal yang dirasakan antara lain merasa tidak nyaman di perut seperti mual, muntah, hingga diare dengan tingkat keparahan yang berbeda-beda.

Cara Pencegahan Bali Belly

Gede Anom memberikan beberapa himbauan kepada masyarakat dan wisatawan terkait pencegahan Bali Belly.

Mengingat Bali Belly ini juga berkaitan dengan konsumsi makanan, maka masyarakat dan wisatawan asing maupun lokal diimbau berhati-hati saat membeli atau mengkonsumsi makanan saat berlibur di Bali.

Menurutnya, hal yang perlu diperhatikan antara lain dari segi kemasan dan penyajian.

“Perhatikan apakah makanannya ditutup, tidak ada lalat, tidak basi. Sebaiknya beli makanan yang masih segar atau habis dimasak,” himbaunya.

Selain itu, para pedagang juga diminta agar selalu menjaga kebersihan dalam mengolah makanan dan selalu menutup makanan yang dipajang agar tidak dihinggapi lalat.

Baik pedagang dan pembeli juga dihimbau untuk rajin mencuci tangan sebelum dan setelah makan, serta selalu menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.

Cara Pengobatan Bali Belly

Bali Belly dapat diatasi namun penanganan harus disesuaikan dengan tingkat keparahannya.

Bagi yang mendapat gejala ringan, Bali Belly dapat diatasi dengan beristirahat, banyak minum air putih dan memastikan air yang diminum bersih.

Sementara bagi yang memiliki riwayat pencernaan, maka bisa mengkonsumsi obat yang biasa digunakan yang sesuai dengan gejala.

Namun jika rasa tidak nyaman di perut seperti mual, muntah, hingga diare semakin parah, maka wisatawan disarankan segera menuju ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan penanganan yang lebih cepat.

Sumber:
tiktok.cominstagram.combali.tribunnews.com-1, bali.tribunnews.com-2, betterhealth.vic.gov.au, dan purimedicalbali.com  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Cabuli Anak, Pria di Bali Dilaporkan Istri ke Polisi

Denpasar
Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Satpol PP Sidak Warung Masakan Daging Anjing di Buleleng, Pemilik Disanksi Pidana

Denpasar
WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

WN Jerman Aniaya Karyawan Vila di Bali karena Ditagih Uang Tunggakan

Denpasar
Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Sopir Bus yang Tabrak WN Belarus sampai Tewas Ditetapkan Tersangka

Denpasar
2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

2 WNA di Bali Aniaya Pecalang, Tak Terima Ditegur untuk Kecilkan Suara Musik

Denpasar
Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Oknum Perwira TNI di Bali Terseret 3 Kasus yaitu Perselingkuhan dan KDRT, Ditahan karena Perzinaan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Denpasar
Kesal Hampir Diserempet, 2 Pria di Bali Aniaya Pelajar

Kesal Hampir Diserempet, 2 Pria di Bali Aniaya Pelajar

Denpasar
Ditabrak Bus di Bali, Turis Wanita Asal Belarus Tewas

Ditabrak Bus di Bali, Turis Wanita Asal Belarus Tewas

Denpasar
Perwira TNI di Bali yang Dilaporkan Istri Selingkuh Ditahan

Perwira TNI di Bali yang Dilaporkan Istri Selingkuh Ditahan

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Denpasar
Viral Video Pria WNA di Bali Curi BBM dari Sepeda Motor yang Terparkir

Viral Video Pria WNA di Bali Curi BBM dari Sepeda Motor yang Terparkir

Denpasar
4 Penyerang Kantor Satpol PP Denpasar Divonis 2 Tahun Penjara

4 Penyerang Kantor Satpol PP Denpasar Divonis 2 Tahun Penjara

Denpasar
WNA Aniaya Sopir Taksi di Kuta Bali, Videonya Viral

WNA Aniaya Sopir Taksi di Kuta Bali, Videonya Viral

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com