Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Truk Muatan Patung Dicuri WNA di Bali, Sopir: Kerugiannya Banyak

Kompas.com - 10/06/2024, 18:35 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Andi Hartik

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - DAAH (50), pria berkewarganegaraan Inggris diminta untuk bertanggung jawab usai mencuri truk bermuatan patung yang dicurinya di Jalan Raya Kerobokan, Kelurahan Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.

Rahmawan Andrianto (24), sopir truk tersebut mengaku mengalami banyak kerugian karena ulah WNA itu.

Truk yang dikendarainya mengalami kerusakan lantaran menabrak beberapa kendaraan saat dibawa kabur oleh pelaku.

Baca juga: WNA Rampas dan Bawa Kabur Truk Muatan Gabah di Bali, Sopir Ditendang Saat Tidur

Tak hanya itu, patung yang dimuat truk tersebut juga hancur akibat perbuatan turis asing tersebut.

"Bertanggung jawab ya harus soalnya kerugiannya banyak ini. Kerugian dari truk dan patung jadi rusak. Hancur semua dalam. Enggak tahu yang mobil ketabrak," kata dia kepada wartawan, Senin (10/6/2024).

Baca juga: Ulah WN Inggris di Bali, Curi Truk lalu Terobos Tol dan Masuk Bandara Ngurah Rai

Ia menceritakan, kejadian tersebut bermula ketika dia menurunkan beberapa patung yang diangkutnya di sekitar lokasi kejadian.

Setelah itu, dia memutuskan untuk beristirahat di dalam truk setelah melalui perjalanan jauh dari Yogyakarta ke Bali. Tak lama terlelap, dia spontan bangun karena mendengar suara mesin truknya menyala.

Awalnya, Rahmawan mengira truknya hendak dibawa oleh rekannya, namun setelah diperhatikan ternyata yang duduk di kursi kemudi adalah pria WNA tersebut.

Saat bersamaan, pelaku tiba-tiba melayangkan pukulan dan tendangan hingga dia terjatuh dari dalam truk.

Setelah itu, pelaku langsung tancap gas membawa kabur truk tersebut. Korban bersama beberapa warga lainnya sempat mengejar, namun tidak berhasil dicegat.

"Saya dipegang pundaknya lalu ditonjok setelah itu dibukain pintu, ditendang, itu mobil udah maju mundur tapi saya berusaha melawan," kata dia.

Sebelumnya diberitakan, seorang pria Warga Negara Asing (WNA) berinisial DAAH (50), diduga mencuri sebuah truk di Jalan Raya Kerobokan Kelurahan Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, Minggu (9/6/2024) sekitar pukul 22.00 Wita.

Dalam aksinya, turis asing ini menabrak beberapa kendaraan warga lalu menerobos tol dan masuk ke Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai saat membawa kabur truk tersebut.

Hingga akhirnya, polisi dan petugas bandara berhasil meringkus WNA itu di Terminal Keberangkatan Internasional Bandara Ngurah Rai.

Saat ini, turis pria tersebut ditahan di Polsek Kita Utara untuk diproses hukum lebih lanjut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pungutan Wisman Diusulkan Naik 50 Dolar AS, PHRI: Mereka Bakal Kabur ke Thailand

Pungutan Wisman Diusulkan Naik 50 Dolar AS, PHRI: Mereka Bakal Kabur ke Thailand

Denpasar
147 Tersangka Narkoba di Bali Ditangkap dalam 16 Hari

147 Tersangka Narkoba di Bali Ditangkap dalam 16 Hari

Denpasar
Kepala Desa di Buleleng Ditangkap karena Narkoba, Pj Bupati: Memalukan

Kepala Desa di Buleleng Ditangkap karena Narkoba, Pj Bupati: Memalukan

Denpasar
WN Amerika Ditemukan Terluka Parah di Vila Bali, Diduga Gangguan Mental

WN Amerika Ditemukan Terluka Parah di Vila Bali, Diduga Gangguan Mental

Denpasar
Identitas 17 Korban Tewas akibat Kebakaran Gudang Elpiji di Bali

Identitas 17 Korban Tewas akibat Kebakaran Gudang Elpiji di Bali

Denpasar
Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 20 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Denpasar Hari Ini Kamis 20 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Denpasar
Polisi Gerebek 'Apotek' Sabu di Buleleng, Barang Disuplai Napi Lapas Surabaya

Polisi Gerebek "Apotek" Sabu di Buleleng, Barang Disuplai Napi Lapas Surabaya

Denpasar
Seleksi Turis Asing ke Bali, Tarif Pungutan Wisman Diusulkan Naik Jadi 50 Dolar AS

Seleksi Turis Asing ke Bali, Tarif Pungutan Wisman Diusulkan Naik Jadi 50 Dolar AS

Denpasar
Kepala Desa di Buleleng Ditangkap Usai Pesta Sabu

Kepala Desa di Buleleng Ditangkap Usai Pesta Sabu

Denpasar
Polisi Masih Selidiki Penyebab Kebakaran Gudang Elpiji yang Tewaskan 17 Karyawan di Bali

Polisi Masih Selidiki Penyebab Kebakaran Gudang Elpiji yang Tewaskan 17 Karyawan di Bali

Denpasar
Polisi Menduga Tukang Oplos Biang Kerok Kelangkaan Elpiji 3 Kg di Bali

Polisi Menduga Tukang Oplos Biang Kerok Kelangkaan Elpiji 3 Kg di Bali

Denpasar
11 Jenazah Telantar di Bali Dikremasi, Ada Jasad yang Ditolak Keluarga

11 Jenazah Telantar di Bali Dikremasi, Ada Jasad yang Ditolak Keluarga

Denpasar
Pengoplos Elpiji di Bali Beroperasi 2 Bulan, Mengaku untuk Bayar Utang di Bank

Pengoplos Elpiji di Bali Beroperasi 2 Bulan, Mengaku untuk Bayar Utang di Bank

Denpasar
Kisah Eka Darmawan Pilih Kelola Sampah Plastik di Bali, Kini Ekspor Produk hingga ke Spanyol

Kisah Eka Darmawan Pilih Kelola Sampah Plastik di Bali, Kini Ekspor Produk hingga ke Spanyol

Denpasar
Wisatawan Qatar Tewas Tenggelam di Pantai Kelingking Bali

Wisatawan Qatar Tewas Tenggelam di Pantai Kelingking Bali

Denpasar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com