BADUNG, KOMPAS.com - Seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Ukraina di Bali berinisial ZO dikeroyok oleh sejumlah WNA lainnya di kawasan Kuta Utara, Kabupaten Badung.
Aksi pengeroyokan tersebut terekam dalam sebuah video dan viral di media sosial.
Kepolisian Daerah (Polda) Bali, pun turun tangan menyelidiki kasus tersebut.
Baca juga: UPDATE Covid-19 di Jatim, DIY, Bali, NTB, NTT, Kalbar, dan Kalsel 4 Februari 2022
Wakil Direktur Reskrimum Polda Bali AKBP Suratno mengatakan, peristiwa pengeroyokan itu terjadi pada Rabu (2/2/2022).
Pengeroyokan terjadi di Jalan Subak Sari Tibubeneng, Kuta Utara, Kabupaten Badung.
"Pelaku bersama-sama melakukan pengeroyokan terhadap korban karena kesalahpahaman," kata Suratno saat jumpa pers di Mapolda Bali, Jumat (4/2/2022) sore.
Baca juga: Kasus Covid-19 di Bali Meningkat, PTM 100 Persen Dihentikan
Suratno menjelaskan, kasus pengeroyokan itu bermula dari kedatangan WN Ukraina berinisial VK ke Indonesia pada Senin (31/1/2022).
Saat tiba di Bali, ia kemudian menyewa satu unit motor milik WNI di Bali berinisial CML.
Baca juga: Kasus Sampah Bungkus Alat Tes Antigen di Selat Bali, Satgas Covid-19 Dukung Proses Hukum
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.